3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Sang Penolong
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Buka MTQ Kecamatan Tebing Tinggi, Rosdaner: Semoga Dapat Berjalan Aman dan Lancar

Meranti, Hariantimes.com - Perlombaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Kecamatan Tebing Tinggi XII Tahun 2020 ini tidak menjadi sekedar perlombaan. Tapi, jadikanlah moment itu sebagai pemersatu masyarakat khususnya para peserta perwakilan desa dan kelurahan yang mengikuti lomba.
"Jadikanlah MTQ ini untuk meningkatkan silahturahmi dan persaudaraan di tengah masyarakat, bukan sebaliknya untuk saling menjatuhkan," pesan Bupati Kepulauan Meranti diwakili Asisten III Sekdakab Meranti H Rosdaner saat membuka secara resmi kegiatan MTQ Kecamatan Tebing Tinggi XII Tahun 2020 di Masjid Al-Muhtadin, Kelurahan Selatpanjang Timur, Sabtu (30/01/2021).
Hadir pada acara itu Kadis Perpustakaan Meranti Drs. Husni Gamal, Camat Tening Tinggi Jhon Hendri, Kapolsek Tening Tinggi Iptu. Aguslan, Danramil Tebing Tinggi diwakili Lakatang, Kakan Kemenag Meranti, Kabid Perda Satpol PP Meranti Piskot Ginting, Wakil Ketua MUI Ustadz Asep Darul Tahid, Sekretaris LPTQ Meranti Zul Khairil, Para Kades Se-Kecamatan Tebing Tinggi, Para Dewan Hakim, H. A Karim, Bagian Kesra Sekdakab. Meranti, Bagian Humas dan Protokol, Ketua dan Pengurus Masjid Al-Muhtadin, Koordinator Remaja Masjid Al-Muhtadin Zulfan, Tokoh Masyarakat/Agama, Serta Peserta STQ dan lainnya.
Diawali dengan pelantikan Dewan Hakim Tilawatil Qur'an oleh Camat Tebing Tinggi Jhon Hendri, dilanjutkan dengan penyerahan piala bergilir dari Kades Alah Air kepada Camat Tebing Tinggi untuk diperebutkan pada MTQ Kecamatan Tebing Tinggi ke-12 Tahun 2021.
Dalam sambutannya Camat Tebing Tinggi, Jhon Hendri, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan MTQ Kecamatan Tebing Tinggi ke-12 Tahun 2021. Iapun berharap dalam kegiatan ini terseleksi Qori dan Qoriah terbaik yang mampu mengharumkan nama Kecamatan Tening Tinggi diajang MTQ Tingkat Kabupaten yang akan datang dengan meraih juara umum.
Menyikapi kegiatan tersebut, Asisten III Sekdakab Meranti H Rosdaner menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pihak Kecamatan, LPTQ kecamatan, dan panitia pelaksana atas terselenggaranya MTQ Kecamatan Tebing Tinggi ini. Yang tetap bersemangat menggelar kegiatan syiar tersebut meskipun di tengah pandemi dan serba keterbatasan.
"Pelaksanaan MTQ Kecamatan kali cukup berat akibat berbagai keterbatasan sebagai dampak dari wabah Covid-19 mulai dampak anggaran sampai dampak sosial dimana orang dibatasi oleh protokol kesehatan, terima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan acara ini semoga dapat berjalan aman dan lancar," ujarnya.
Dusampaikannya, MTQ Kecamatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan dalam rangka meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi yang tersirat dan tersurat dalam Al-Qur’an. Meski sedikit berbeda dari tahun sebelumnya akibat Pandemi Covid-19 namu. ia berharap tidak mengurangi hakekat dan tujuan pelaksanaan acara MTQ yakni mencintai Al-Quran dan menjadikannya sebagai pedoman hidup.
"Al-Quran adalah pedoman hidup, sumber inspirasi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, memberikan oerunjuk agar manusia menggunakan akalnya mengungkap rahasia alam untuk kemajuan umat. Semoga dengan acara ini kita dapat terus menggaungkan asma Allah dan negeri kita diberikan rahmat sehingga pandemi ini bisa segera diangkat dari daerah kita," harap Rosdaner.
Senada dengan Camat Tebing Tinggi H. Rosdaner yang juga Ketua LPTQ Meranti berharap, MTQ Kecamatan tahun ini hendaknya dapat menjadi kesempatan terbaik bagi Qori-Qoriah, Hafidz-Hafidzah, Mufasir-Mufasiroh yang handal untuk membuktikan diri dan menjadi yang terbaik.
"Semoga MTQ Kecamatan ini dapat menghasilkan Qori dan Qoriah terbaik yang nantinya dapat meraih prestasi pada MTQ Tingkat Kabupaten dan Provinsi yang akan datang," harapnya.
Terakhir Ketua LPTQ Meranti H. Rosdaner mengajak seluruh masyarajat untuk senantiasa berikhtiar agar Al Qur’an diakrabi, dipelajari, dipahami dan diamalkan. Juga agar tumbuh minat yang tinggi untuk mendalami Al Qur’an sebagai pedoman hidup.
"Semoga MTQ ini tidak semata-mata untuk berlatih dan bertanding membaca Al-qur’an saja tetapi substansinya adalah bagaimana kita mencintai dan menjaga kesucian Al-qur’an diikuti dengan pengamalan nilai-nilai yang terkandung didalamya," pungkasnya.(*)
Penulis: Tengku Harzuin
Tulis Komentar