PILIHAN
+
Pengurus PWI Riau Silaturahmi dengan Danrem 101/Antasari

Pengurus PWI Riau Silaturahmi dengan Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan.
Banjarmasin, Hariantimes.com - Komandan Korem (Danrem) 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan menerima kunjungan silaturahmi pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau, Senin (10/02/2020) pagi.
Rombongan pengurus PWI Riau yang langsung dipimpin Ketua PWI Riau H Zulmansysh Sekedang ini diterima Danrem di ruang kerjanya, Lantai 2 Makorem 101/Antasari, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 7, Antasan Besar, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Turut dalam pertemuan dengan Danrem yang merupakan putra asli Pekanbaru, Riau ini antara lain Ketua Dewan Kehormatan (DK) PWI Riau H Dheni Kurnia, Ketua Dewan Penasehat PWI Riau H Helmi Burman, Anggota Dewan Penasehat PWI Riau H Irwan Siregar, Bendahara Umum PWI Riau Oberlin Marbun, Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Riau H Novrizon Burman, Wakil Ketua Bidang Ekonomi Bisnis Helfizon Assyafe'i serta Wakil Ketua Seksi Lingkungan Hidup PWI Riau Zulmiron.
Pertemuan persahabatan dengan Danrem) 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan yang merupakan
putra almarhum Ismed Harunsyah (Wakil Ketua DPRD Riau periode tahun 1990-an) ini difasilitasi oleh sahabat karibnya sewaktu bersekolah di SMP Negeri 4 Pekanbaru, Ardiansyah MZ Tanjung.
Dalam kesempatan itu, Danrem) 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan merasa bangga dan menyambut baik kunjungan silaturahmi pengurus PWI Riau ini. Karena dirinya bisa berkenalan lebih dekat dan saling tukar pikiran.
"Saya mengucapkan terima kasih telah dikunjungi oleh Pengurus PWI Riau ini. Semoga dengan kunjungan ini bisa mempererat tali silaturahmi dengan kawan-kawan PWI Riau," ucap Danrem dengan ramah.
Dikesempatan itu, Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang mengucapkan terima kasih atas sambutan Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan ini. Dan ini merupakan suatu kehormatan bagi Pengurus PWI Riau, karena dapat bertemu dan bertatap muka langsung dan berdiskusi dengan Danrem.
"Kami mengucakan terima kasih kepada Pak Danrem yang telah menyediakan waktu menerima kunjungan Pengurus PWI Riau hari ini. Padahal kami tahu, Pak Danrem sangat sibuk mengurus menyambut kedatangan dan kepulangan Pak Presiden Joko Widodo menghadiri Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2020 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan," ujar Zulmansyah.
Disamping itu, ucap Zulmansyah, PWI Riau juga mengucapkan terima kasih kepada Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan karena rombongan PWI Riau dijamu, difasilitasi menelusuri sungai Martapura sambil belanja di pasar terapung. Bahkan pulangnya semua dibekali oleh-oleh.
"Terimakasih Pak Danrem. Semoga sukses selalu," ujar Zulmansyah.
Usai melakukan pertemuan singkat, Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan mengajak Pengurus PWI Riau masuk ke ruangan tamu dan menerangkan satu per satu sosok jenderal yang pernah menjabat di Makorem 101/Antasari.
Dan sebelum meninggalkan Makorem 101/Antasari, Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M Syech Ismed SE MHan foto bersama dan melepas rombongan Pengurus PWI Riau dengan senyum ramah sembari melambaikan tangan.(*)
Penulis: Zulmiron
Tulis Komentar