3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Sang Penolong
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Para Juara Serahkan Tropi dan Sertifikat
Syafrinaldi: Saya Merasa Mendapat Kado di Akhir Tahun

Pekanbaru, Hariantimes.com - Prestasi demi prestasi terus diukur mahasiswa Universitas Islam Riau (UIR).
Prestasi itu diukur melalui berbagai lomba di beberapa daerah, termasuk di negeri jiran, Malaysia.
Beberapa prestasi yang diraih itu dicapai oleh Ryan Syaputra, peraih proposal terbaik 'Ayo Muda Berkarya' dalam Festival Pemuda 2019 di Green Volly Bandungan Semarang pada 13 hingga 18 Oktober 2019 tajaan Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Kemudian Radika Sofiani keluar sebagai juara III Pertandingan Syair Antarbangsa di Kompleks Jabatan Kebudayaan dan Kesenian Negeri Pahang Malaysia, 23 Desember 2019. Di event yang sama Idawati SPd MA, Dosen Sendratasik FKIP UIR juga terpilih sebagai Bitara Syair dalam Setanggi Antar Bangsa 2019.
Dian Tirta, mahasiswa Fakultas Ekonomi terpilih sebagai juara II Lomba Entrepreneurship Award III 2019 yang dilaksanakan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi di Batam.
Dian dan kawan-kawan dinilai sukses mengelola A Plus Course setelah mempresentasikan bisnis sedang berjalannya dihadapan dewan juri.
Prestasi lain diraih Darmawan, mahasiswa Faperta ini merebut juara II Lomba Pidato dalam Kegiatan Pekan Intelektual Mahasiswa Bidikmisi oleh Universitas Teuku Unar, 18 hingga 21 November 2019.
Sementara Yoyon Irham dengan gemilang meraih juara II shooting open dalam cabang olahraga Petanque yang dilaksanakan FOPI Cabang Semarang.
Di luar itu, FKIP juga mencatat prestasi gemilang setelah menjuarai volly puteri pada Genre Vaganza Season V 2019. Mahasiswa FKIP Nasyadila Al Khaira juga terpilih menjadi juara II Lomba Puisi Tingkat Mahasiswa Nasional dalam rangka Kegiatan Bulan Bahasa 2019 di Pekanbaru, 25 November, dan juara I lomba tulis puisi Himaprodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Riau, 28 hingga 30 Oktober.
Rektor UIR Prof Dr H Syafrinaldi SH MCL berharap, prestasi demi prestasi itu dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.
"Saya merasa mendapat kado di akhir tahun. Karena prestasi ini sesuatu yang membanggakan saya dan seluruh civitas akademika," ucap Rektor saat menerima tropi dan sertifikat yang diserahkan oleh para juara di Gedung Rektorat Jalan Kaharuddin Nasution 113 Pekanbaru, Selasa (31/12 2019) siang.
Turut hadir Wakil Rektor III Ir H Rosyadi, MSi, Kepala BPPA Prof Thamrin S bersama Sekretaris Fahridar Hasibuan SH, Kepala BAAK Ir Akmar Efendi, Kepala Biro Keuangan Dr Azwirman, Wakil Dekan III Faperta Dr Fathurrahman, Wakil Dekan III FKIP Muslim S.Kar, Kepala Bagian Humas dan Protokoler Dr H Syafriadi.
Dikesempatan itu, Rektor meminta semua raihan prestasi mahasiswa supaya didata dengan baik. Selain berguna untuk keperluan akreditasi, juga buat non akreditasi.
"Sudah saatnya kita memiliki bank data yang menyimpan semua sertifikat dan bukti-bukti prestasi mahasiswa dalam berbagi kejuaraan dan perlombaan,'' ungkap Rektor.(*)
Editor: Zulmiron
Tulis Komentar