• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Sportivitas
  • Sosialita
  • Wisata
  • More
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Advertorial
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • Indeks
PILIHAN +
Pemprov Banten dan Panitia Gelar Rakor Persiapan HPN 2026
Dibaca : 113 Kali
Rapat Khusus dengan Kemenhan, PWI Pusat Matangkan Persiapan Retret Wartawan
Dibaca : 171 Kali
Dukung Stabilitas Kamtibmas, Kapolres Dumai Ajak Seluruh Satpam Perkuat Sinergi dengan Kepolisian
Dibaca : 144 Kali
Lantik Pejabat Baru, Imigrasi Pekanbaru Perkuat Kinerja Organisasi
Dibaca : 164 Kali
Menenun Harapan, Ikhtiar Pemuda Sakai Merajut Asa di Industri Migas
Dibaca : 161 Kali

  • Home
  • Pendidikan

Wakil Rektor Unri Dr Agus Sutikno SP MSi Meninggal, Dr Sofyan: Kami Semua Kaget dan Merasa Kehilangan

Zulmiron
Rabu, 29 Januari 2025 19:55:18 WIB
Cetak
Wakil Rektor II Bidang Umum dan Keuangan, Dr Ir Agus Sutikno MSi meninggal di RS PMC Pekanbaru, Rabu (29/01/2025) siang.

Pekanbaru, Hariantimes.com - Pimpinan dan civitas akademika Universitas Riau (Unri) kaget atas kabar meninggalnya Wakil Rektor II Bidang Umum dan Keuangan, Dr Ir Agus Sutikno MSi di RS PMC Pekanbaru, Rabu (29/01/2025) siang.

Kaget, karena kepergian almarhum begitu tiba-tiba dan tanpa gejala sakit serius sebelumnya. Almarhum meninggal dalam usia 54 tahun.

Rektor Unri Prof Dr Sri Indarti SE MSi dan Wakil Rektor IV Dr Sofyan Husein Siregar menyatakan merasa kaget dan kehilangan atas kepergian almarhum yang begitu cepat.

“Innalillah wa inna ilaihi rojiun. Saya dan kami semua merasa kaget dan merasa kehilangan. Almarhum pekerja keras dan kami bersaksi beliau orang baik,” ucap Dr Sofyan melalui staf khusus pimpinan Unri Bidang Komunikasi Ir Ridar Hendri MSi PhD.

Baca Juga :
  • UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026
  • Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium
  • Unilak Buka Pendataran Mahasiswa Baru 2026, UKT Bisa Dicicil Hingga 3 Kali

Para Wakil Rektor dan Kepala Unit/Lembaga di lingkungan Unri juga menyatakan hal yang sama.

Ridar, mengutip keterangan dr Raihanatu Binqalbi Rizain mengungkapkan, semula pada pukul 10.00 WIB almarhum masih dalam keadaan sehat wal'afiat di kediamannya di Jalan Thamrin V, Gobah. Habis mandi dan habis bersih-bersih badan di kamar mandi. Istirahat dan masih mengenakan sarung. Setelah itu, istrinya ke luar rumah sebentar untuk membeli kebutuhan rumah tangga. Namun, ketika pulang pukul 12.00 WIB, sang istri menyaksikan almarhum sudah tergeletak tak sadarkan diri di lantai rumah.

dr Raihatu langsung menghubungi tetangga, dan melarikannya ke RS PMC Jalan Lembaga Pemasyarakatan, yang jaraknya paling dekat dengan rumah almarhum.

Setelah mendapat penanganan maksimal, akhirnya pada pukul 13.00 WIB, tim dokter menyatakan almarhum telah tiada. Almarhum pergi dengan tenang, yang terpancar dari wajahnya saat terbaring di rumah duka.

Almarhum Dr Agus Sutikno lahir di Dabo Singkep, 29 Agustus 1968. Menempuh program S1 dan S2 Ilmu Pertanian di Universitas Sriwijaya dan S3 Lilmu Lingkungan di Unri.

Meninggalkan satu istri dan seorang putera, M Agramsyah Hasyim yang saat ini sedang menyelesaikan program S2 di sebuah PTN di Bandung.

Almarhum baru dua tahun menjabat Wakil rektor II yang akan berakhir tahun 2027. Namun perjalanan hidup menyatakan lain. Semasa hidupnya almarhum pernah menjabat sebagai Dekan Fakultas Pertanian dan Kepala UPT Perpustakaan Unri.

Rabu petang ratusan pelayat memenuhi rumah duka, diantaranya mantan Bupati Siak Arwin AS SH, dosen senior Unri Prof Dr Ir Adnan Kasry, Dekan Fakultas Teknik Prof Dr Eng Ir Azridjal Aziz ST MT IPU ASEAN Eng, Dekan FMIPA Dr Syamsudhuha MSc.

"Saya kaget tak percaya. Almarhum orang baik, pekerja keras dan apa adanya. Kalau dari kantor, almarkum pulangnya paling sore,” ujar Prof Azrizal.

Hari Sabtu sebelumnya, timpal Koordinator UHTL-BMN Unri, Tri Gunawan, meski libur dirinya sempat ke kampus Unri Dumai dengan almarhum sehubungan dengan rencana membuka program S2 semua program studi di sana.(*)


 Editor : Zulmiron

[Ikuti HarianTimes.com Melalui Sosial Media]


HarianTimes.com

Berita Lainnya

  • +

UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026

Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium

Unilak Buka Pendataran Mahasiswa Baru 2026, UKT Bisa Dicicil Hingga 3 Kali

Upaya Pengelolaan Stres Pasien, Dosen Unimus Launching Intervensi Video Self-Management Hipertensi Ber-HKI

Lulus Profesi Insinyur di Unand, Dosen UIR Akmar Efendi Soroti Pemanfaatan Metode Machine Learning

Dosen Pendidikan dan Dosen Spesialis Medikal Bedah Lahirkan Inovasi SOP Berbasis HKI

UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026

Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium

Unilak Buka Pendataran Mahasiswa Baru 2026, UKT Bisa Dicicil Hingga 3 Kali

Upaya Pengelolaan Stres Pasien, Dosen Unimus Launching Intervensi Video Self-Management Hipertensi Ber-HKI

Lulus Profesi Insinyur di Unand, Dosen UIR Akmar Efendi Soroti Pemanfaatan Metode Machine Learning

Dosen Pendidikan dan Dosen Spesialis Medikal Bedah Lahirkan Inovasi SOP Berbasis HKI



Tulis Komentar



HarianTimes TV +

Pipa Minyak Blok Rokan di Km 16 Balam, Rohil Bocor, Minyak Mentah Membasahi Hampir Sebagian Badan Jalan

24 Juli 2024
Harlindup, Aktivis Lingkungan Kunni Marohanti Turun ke Jalan Kampanyekan Keadilan Ekologis
05 Juni 2023
Rakernas Berakhir, SMSI Minta Presiden Joko Widodo Tidak Menandatangani Rancangan Perpres Publisher Right
08 Maret 2023
TERKINI +
Pemprov Banten dan Panitia Gelar Rakor Persiapan HPN 2026
08 Januari 2026
Rapat Khusus dengan Kemenhan, PWI Pusat Matangkan Persiapan Retret Wartawan
08 Januari 2026
Dukung Stabilitas Kamtibmas, Kapolres Dumai Ajak Seluruh Satpam Perkuat Sinergi dengan Kepolisian
08 Januari 2026
Lantik Pejabat Baru, Imigrasi Pekanbaru Perkuat Kinerja Organisasi
08 Januari 2026
Menenun Harapan, Ikhtiar Pemuda Sakai Merajut Asa di Industri Migas
08 Januari 2026
Pastikan Anggaran 2026 Akuntabel, Rudy: Saya Instruksikan Seluruh Jajaran Bergerak Cepat dan Profesional
07 Januari 2026
Terkait Program Magang Hub, Kakanwil Kemenkum Riau Tekankan Kedisiplinan dan Inovasi
07 Januari 2026
UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026
07 Januari 2026
Periode Tahun Baru, Trafik Indosat Melonjak Double Digit
07 Januari 2026
Luncurkan Tabung Harmoni Hijau, Irjen Pol Herry Heryawan: Kita Bangun Masa Depan yang Mandiri dan Sejahtera
07 Januari 2026
TERPOPULER +
  • 1 Harapan SMSI Tahun 2026, Podcast Menjadi Institusi Pers
  • 2 Tahun Berganti, Antara Optimisme dan Pesimisme
  • 3 Lewat Pelatihan Laundry Sepatu, PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas
  • 4 Lewat Penetapan RKAP, RUPS SPR Kunci Arah Bisnis 2026
  • 5 Sepanjang 2025, Astra Berupaya Ciptakan Program Unggulan Berbasis Komunitas Desa
  • 6 Kemerdekaan Pers, Profesionalisme dan Ekonomi Media Jadi Tantangan
  • 7 Perkuat Solidaritas di Momen Natal, Kemenag Gelar Festival Kasih Nusantara 2025
  • 8 Jadi Magnet Tujuan Liburan, Pemko Pekanbaru Posisikan UMKM sebagai
  • 9 Sepanjang 2025, Tindak Pidana di Wilkum Polda Riau 11.651 Perkara
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
HarianTimes.com ©2018 | All Right Reserved