Kanwil Ditjenim Riau Buka Layanan Eazy Passport di Mall Ciputra Seraya
DEN Support BUMN Rusia Investasi PLTN di Sultra
Polda Riau Apresiasi UIR Gelar Seminar Kebangsaan dan Deklarasi Pilkada Damai 2024

Pekanbaru, Hariantimes.com - Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Riau (BEM UIR) menyelenggarakan Seminar Kebangsaan dan Deklarasi Pilkada Damai di Aula Lantai III Gedung Pascasarjana UIR, Kamis (25/09/2024).
Seminar ini dihadiri Analisis Kebijakan Ahli Muda Bidang Politik Dalam Negeri Kesbangpol Riau Tengku Rahardian SSos MSi dan Direktur Intelkam Polda Riau Kombes Pol Efrizal SIK MM.
Seminar Kebangsaan dan Deklarasi Pilkada Damai ini menjadikan UIR sebagai kampus pertama di Provinsi Riau yang mempelopori deklarasi Pilkada Riau 2024.
Presiden Mahasiswa UIR, Ahmad Deni menyatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian mahasiswa terhadap proses demokrasi yang bersih, damai dan transparan serta menegaskan peran mahasiswa sebagai agen perubahan dan pengawas pilkada yang berintegritas.
"Kami bangga menjadi pionir dalam menggelar seminar kebangsaan dan deklarasi damai ini. Harapannya, mahasiswa UIR dapat menjadi agen of control yang aktif mengawasi jalannya Pilkada Riau 2024, memastikan proses yang demokratis, adil, dan bebas dari politik uang," tegasnya.
Seminar dan deklarasi ini diharapkan menjadi momentum untuk membangkitkan kesadaran publik, terutama generasi muda, akan pentingnya partisipasi yang cerdas dan kritis dalam Pilkada.
Dalam deklarasi tersebut, peserta menyatakan komitmennya untuk menolak segala bentuk kekerasan, money politik, hoaks, dan praktik politik tidak sehat yang dapat merusak proses demokrasi.
"Peran mahasiswa sebagai pengawas pemilu bukan hanya tugas moral, tetapi juga tanggung jawab sosial," tambah Deni.
Rektor UIR, Prof Dr H Syafrinaldi SH MCL menyampaikan apresiasi atas inisiatif BEM UIR. Karena kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kampus untuk berkontribusi dalam menciptakan suasana pemilu yang kondusif dan berintegritas.
"Sebagai kampus pertama di Riau yang menggagas seminar kebangsaan dan deklarasi Pilkada damai. Kami berharap kegiatan ini dapat diaplikasikan dengan baik, masyarakat menunggu peran aktif mahasiswa dalam menjaga Pilkada damai," ujar Rektor.
Apresiasi juga datang dari pihak Polda Riau yang disampaikan oleh Direktur Intelkam Polda Riau Kombes Pol Efrisal SIK MM yang menekankan, kegiatan ini menjadi bukti bahwa Pilkada bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan, melainkan kerjasama semua elemen masyarakat, termasuk mahasiswa.
"Polda Riau telah melakukan berbagai kegiatan seperti Silaturahmi Kamtibmas, Doa Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai. Kami berharap komitmen mahasiswa untuk menjaga stabilitas keamanan dapat terwujud," katanya
TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah juga menyatakan komitmennya untuk mendukung pelaksanaan Pilkada damai di Provinsi Riau, dengan harapan kegiatan ini dapat menjadi pemicu terciptanya suasana yang kondusif dalam proses demokrasi ke depan.
Acara ini juga diisi dengan seminar kebangsaan bertema “Suara Kampus, Suara Rakyat : Partisipasi Cerdas dalam Pilkada Riau”.
Seminar diisi oleh Ketua KPU Riau Rusidi Rusdan SAg MPdI, Kasubdit Politik DIT Intelkam Polda Riau AKBP Dr Wawan SH MH, Ketua Bawaslu Kota Dumai Agustri SHI MEsy dan Dosen FISIPOL UIR Rizky Setiawan S MSi.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau. Dan pihak KPU menekankan pentingnya pendidikan politik bagi generasi muda sebagai calon pemilih yang cerdas.(*)
Tulis Komentar