• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Sportivitas
  • Sosialita
  • Wisata
  • More
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Advertorial
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • Indeks
PILIHAN +
Pastikan Anggaran 2026 Akuntabel, Rudy: Saya Instruksikan Seluruh Jajaran Bergerak Cepat dan Profesional
Dibaca : 100 Kali
Terkait Program Magang Hub, Kakanwil Kemenkum Riau Tekankan Kedisiplinan dan Inovasi
Dibaca : 123 Kali
UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026
Dibaca : 145 Kali
Periode Tahun Baru, Trafik Indosat Melonjak Double Digit
Dibaca : 138 Kali
Luncurkan Tabung Harmoni Hijau, Irjen Pol Herry Heryawan: Kita Bangun Masa Depan yang Mandiri dan Sejahtera
Dibaca : 189 Kali

  • Home
  • Kampar

Lantik Pengurus PWI Kampar Periode 2023-2026, Raja Isyam Azwar: Jaga Kekompakkan, Jaga Marwah Pertemanan

Zulmiron
Kamis, 21 Desember 2023 18:49:06 WIB
Cetak
Ketua PWI Provinsi Riau Raja Isyam Azwar melantik pengurus PWI Kabupaten Kampar masa bakti 2023-2026, Kamis (21/12/2023) siang.

Kampar, Hariantimes.com - Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau Raja Isyam Azwar melantik pengurus PWI Kabupaten Kampar masa bakti 2023-2026, Kamis (21/12/2023) siang.

Acara pelantikan yang berlangsung di Aula Rumah Dinas Bupati Kampar, Bangkinang Kota ini dihadiri Penjabat Bupati Kampar HM Firdaus SE MM, Wakil Ketua DPRD Kampar Refol, Anggota DPRD Kampar Kamaruddin, Anggota DPRD Provinsi Hj Eva Yuliana, Forkopimda dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah di lingkup Pemerintah Kabupaten Kampar.

Sebelum dilantik, terlebih dahulu dibacakan Surat Keputusan (SK) Pelantikan oleh Sekretaris PWI Riau periode 2023-2028 N Doni Dwi Putra. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan naskah pelantikan oleh Ketua PWI Riau Raja Isyam Azwar.

Dalam sambutannya, Ketua PWI Riau Raja Isyam Azwar mengajak semua pengurus dan anggota PWI Kampar untuk sama-sama menjaga kekompakkan, menjaga marwah pertemanan. Karena PWI ini persatuan wartawan. Karenanya, mari dahulukan persatuannya.

Baca Juga :
  • Pastikan Anggaran 2026 Akuntabel, Rudy: Saya Instruksikan Seluruh Jajaran Bergerak Cepat dan Profesional
  • Terkait Program Magang Hub, Kakanwil Kemenkum Riau Tekankan Kedisiplinan dan Inovasi
  • Luncurkan Tabung Harmoni Hijau, Irjen Pol Herry Heryawan: Kita Bangun Masa Depan yang Mandiri dan Sejahtera

"Sekali lagi saya mengajak, dahulukanlah persatuan kita. Kalaupun ada perbedaan, saat konferensi pemilihan kemarin, jangan terus dibawa-bawa dalam hati. Move on. Kita harus melangkah maju. Jangan terhenti dalam bencah berlumpur berisi sakit hati akibat kekalahan atau perbedaan itu. Kita harus move on. Masih banyak yang harus kita lakukan. Dan, tentu saja, kalau kita bersatu, pwi akan solid dan berwarwah di tengah masyarakat. Jadi, mari jaga persatuan kita, mari siram kebersamaan kita agar kita menjadi organisasi yang produktif, dan juga bermanfaat bagi orang banyak. Juga, bermanfaat bagi mitra kerja, bermanfaat bagi pemerintah kabupaten kampar, dalam menyosialisasikan program pembangunan daerah," pesan Raja Isyam Aswar.

Dikatakan Raja Isyam Azwar, PWI adalah organisasi profesi. Di dalamnya berkumpul para wartawan. PWI bukan tempat berkumpul pemilik media. Bukan pula organisasi perusahaan pers. Di PWI, wartawan PWI diwajibkan berintegritas dan kompeten. Hal-hal menyangkut kompetensi dan integritas inilah yang masih banyak kelemahan dan perlu perbaikan-perbaikan.

"Karenanya, kami mendorong agar PWI Kabupaten terus meningkatkan kualitas kemitraan dengan pemerintah daerah. Termasuk didalamnya, bagaimana supaya Pemkab Kampar bisa memfasilitasi terselenggaranya UKW dan SJI secara mandiri di tingkat kabupaten. Sehingga para wartawan di daerah bisa terbantu dalam meningkatkan level kompetensi dan profesionalitasnya," sebut Raja Isyam Azwar.

Wartawan Pasti Masuk Surga

Sebenarnya, tegas Raja Isyam Azwar, wartawan ini profesi yang boleh dijamin masuk surga. Wartawan pasti masuk surga. Tapi itu, berlaku bagi yang ingin saja. Sebab, menjadi wartawan PWI ini azasnya adalah Pancasila. Itu wajib azas, dan wartawan PWI wajib Berketuhanan Yang Maha Esa. Tak boleh atheis. 
 
"Jadi, Kalau sudah Berketuhanan Yang Masa Esa, tentu harus menjalankan profesi sesuai ajaran agamanya. Seperti dalam Islam, berita tidak boleh hoax. HOAX DAN FITNAH dilarang dalam Islam. Kita harus tabayyun, cek dan ricek untuk terhindar dari fitnah berita. Menurut Islam fitnah dan hoax itu, masuk ketegori pekerjaan orang yang fasik," tegasnya.

Hebatnya lagi, sambung Raja Isyam Azwar, jangankan soal sogok-menyogok, rasuah, gertak-menggertak atau peras-memeras, bagi wartawan PWI berprasangka buruk pun dilarang dalam membuat berita

"Jadi,  kita tak boleh beritikad tidak baik, ingin menjatuhkan, sengaja ingin mencari2 aib keluarga orang dalam membuat berita. Ini dilarang dan hal ini tertuang dalam kode etik dan kode perilaku wartawan. Kita mesti menjaga adab perilaku bukan saja saat membuat berita, tapi juga saat mencari berita, wawancara maupun investigasi. Kalau sudah begini, apa tak masuk surga? Mengkritisi keburukan dan pelanggaran hukum, menyampaikan informasi yang bermanfaat bagi masyarakat, mendorong perbaikan sistem dan pelayanan, menyebarluaskan informasi publik, menyampaikan kabar gembira dan prestasi-prestasi dan lain-lain. Apa tak masuk surga? Kalau selalu berbuat kebaikan dan selalu untuk kemaslahatan umat, Kan masuk surga tu. Tapi, sayaaang, masih ada yang memilih jalan salah, melanggar etika. Ya memang begitulah, memang tantangan dan godaan jadi wartawan ni beraaat," tutur Raja Isyam Azwar.

Pada kesempatan itu, Raja Isyam Azwar saya juga mengingatkan tentang salah satu program prioritas PWI secara nasional. Yakni mengawal pemilu damai.

"Di pusat, PWI menfokuskan program untuk mengawal proses transisi kepemimpinan nasional dan keutuhan bangsa. Begitu pun di daerah, kita akan melakukan hal yang sama. Mari kita proaktif dalam mengawal jalannya pemilu supaya berjalan sukses, dalam suasana aman damai dan tenteram. Kita mengawal dengan integritas dan obyektif, tetap independen dan tidak partisan. Tentu saja, kepada masyarakat, kità juga sekaligus menjadi agen yang membawa pesan2 kesejukan melalui berita-berita yang kita bagikan di tengah-tengah masyarakat," ajaknya.

PWI Kampar Miliki Gedung Baru yang Megah

Hari ini, kata Raja Isyam Azwar, Pemkab Kampar telah menjadi salah satu kabupaten yang membuktikan kepeduliannya terhadap PWI. Buktinya, sekarang PWI Kampar telah memiliki gedung baru yang megah.

"Ucapan terima kasih kami juga, teruntuk kepada Bupati yang telah tanpa pamrih, selalu mendukung PWI dalam kebersamaan. Sekali lagi, terime kasih Pak Bupati. Ke depan kami berharap kerjasama dan kemitraan yang sudah terjadi, hubungan baik dan kemesraan yang sudah terjalin, dapat menjadi lebih baik lagi di masa depan," harapnya.

Sebelumnya, Ketua PWI Kabupaten Kampar Periode 2023-2026 Syawal dalam sambutannya mengucapkan alhamdulillah acara pelantikan ini banyak dihadiri para mitra. Ini bukti bahwa wartawan yang tergabung di PWI Kampar mempunyai hubungan yang baik dengan siapapun demi Kampar terus melaju bersama  

"Kami berharap hubungan yang baik ini, terus terjalin lebih baik lagi. Jujur saja kami bangga kepada Pj Bupati Kampar Bapak Firdaus Datuk Sinaro dan Sekda Kampar Pak Hambali yang telah membanyak membantu PWI Kabupaten Kampar dalam setiap kegiatan. Saya mewakili PWI Kampar menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah daerah yang telah mensukseskan kegiatan ini. Apo dimintak apo bulio, begitu dukungan yang cukup besar kepada PWI oleh Pak firdaus dan pak Hambali. Kita doakan beliau-beliau ini selalu diberi kesehatan membangun negeri yang kita cintai ini," ujar Syawal.

kedepan, lanjut Syawal, PWI Kampar akan lebih aktif lagi memberikan kontribusi yang baik terhadap daerah dari aspek pemberitaan sesuai dengan tugas dan fungsi sebagai jurnalis profesional, bertanggung jawab dan patuh kode etik jurnalistik. Apalagi hari ini menghadapi pemilu dan 2024  pilkada serentak yang akan membuat tugas wartawan semakin banyak. Namun demikian, PWI Kampar akan tetap berkomitmen menjaga kondusifitas daerah menyejukkan masyarakat serta menjauh berita berita hoax demi kesatuan dan keutuhan masyarakat Kabupaten Kampar.

"Pemerintah Kabupaten Kampar telah membangun gedung PWI Kabupaten Kampar yang sebentar lagi kita akan melaksanakan peresmiannya. Sekali lagi dengan rasa syukur kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas semua dukungan dan perhatian ini dari semua pihak yang telah berkontribusi," katanya seraya menghimbau pengurus PWI Kampar mari bersama-sama mendukung seluruh program pembangunan yang telah dibuat pemerintah daerah. (ron)


 Editor : Zulmiron

[Ikuti HarianTimes.com Melalui Sosial Media]


HarianTimes.com

Berita Lainnya

  • +

Resmikan Dapur SPPG Polres Kampar, Kapolda Riau: Langkah Strategis Mewujudkan Sumber Daya yang Kuat, Sehat dan Berkualitas

Musrenbang Kampar 2025 Membangun Sinergi untuk Masa Depan yang Lebih Baik

Resmikan Gedung SBSN di Kampar, Kakanwil Kemenag Riau Dorong Disiplin dan Pelayanan Prima

Masyarakat Tanjung Belit Berharap Program ITHCP Terus Dilanjutkan

Lindungi Lingkungan, PHR Luncurkan Bank Sampah Tanjung Sawit Lestari di Tapung

Pj Bupati Kampar Dukung Penuh Keterbukaan Informasi Publik

Resmikan Dapur SPPG Polres Kampar, Kapolda Riau: Langkah Strategis Mewujudkan Sumber Daya yang Kuat, Sehat dan Berkualitas

Musrenbang Kampar 2025 Membangun Sinergi untuk Masa Depan yang Lebih Baik

Resmikan Gedung SBSN di Kampar, Kakanwil Kemenag Riau Dorong Disiplin dan Pelayanan Prima

Masyarakat Tanjung Belit Berharap Program ITHCP Terus Dilanjutkan

Lindungi Lingkungan, PHR Luncurkan Bank Sampah Tanjung Sawit Lestari di Tapung

Pj Bupati Kampar Dukung Penuh Keterbukaan Informasi Publik



Tulis Komentar



HarianTimes TV +

Pipa Minyak Blok Rokan di Km 16 Balam, Rohil Bocor, Minyak Mentah Membasahi Hampir Sebagian Badan Jalan

24 Juli 2024
Harlindup, Aktivis Lingkungan Kunni Marohanti Turun ke Jalan Kampanyekan Keadilan Ekologis
05 Juni 2023
Rakernas Berakhir, SMSI Minta Presiden Joko Widodo Tidak Menandatangani Rancangan Perpres Publisher Right
08 Maret 2023
TERKINI +
Pastikan Anggaran 2026 Akuntabel, Rudy: Saya Instruksikan Seluruh Jajaran Bergerak Cepat dan Profesional
07 Januari 2026
Terkait Program Magang Hub, Kakanwil Kemenkum Riau Tekankan Kedisiplinan dan Inovasi
07 Januari 2026
UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026
07 Januari 2026
Periode Tahun Baru, Trafik Indosat Melonjak Double Digit
07 Januari 2026
Luncurkan Tabung Harmoni Hijau, Irjen Pol Herry Heryawan: Kita Bangun Masa Depan yang Mandiri dan Sejahtera
07 Januari 2026
Rekonsialisasi Elit Riau
06 Januari 2026
Trestle Pelabuhan Umum Tanjung Buton Ambruk, Polres Siak Lakukan Mitigasi Keselamatan
06 Januari 2026
Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium
06 Januari 2026
Dalam Pengambilan Keputusan, Syahrial Abdi: Data BPS Kami Jadikan Rujukan Utama
06 Januari 2026
Ditopang Ekspor Non Migas yang Tumbuh 21,18 Persen, Asep: Neraca Perdagangan Riau Surplus
06 Januari 2026
TERPOPULER +
  • 1 Tahun Berganti, Antara Optimisme dan Pesimisme
  • 2 Lewat Pelatihan Laundry Sepatu, PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas
  • 3 Lewat Penetapan RKAP, RUPS SPR Kunci Arah Bisnis 2026
  • 4 Sepanjang 2025, Astra Berupaya Ciptakan Program Unggulan Berbasis Komunitas Desa
  • 5 Kemerdekaan Pers, Profesionalisme dan Ekonomi Media Jadi Tantangan
  • 6 Perkuat Solidaritas di Momen Natal, Kemenag Gelar Festival Kasih Nusantara 2025
  • 7 Jadi Magnet Tujuan Liburan, Pemko Pekanbaru Posisikan UMKM sebagai
  • 8 Sepanjang 2025, Tindak Pidana di Wilkum Polda Riau 11.651 Perkara
  • 9 Indosat SIGAP Dukung Pemulihan Jaringan, Lebih dari 92 Persen BTS di Aceh Kembali Beroperasi
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
HarianTimes.com ©2018 | All Right Reserved