Rektor UIR Prof Syafrinaldi: Mimpi Kami Masih Besar Lagi
IZI Bersama Kanwil DJBC Riau Berbagi Paket Sembako di Cinta Raja
PSU Siak Butuh Anggaran Hampir Setengah Miliar Rupiah
Ketua PWI Riau Raja Isyam Apresiasi PHR Santuni Yatim dan Janda Wartawan
DPD Golkar Meranti Gelar Muscam di Pulau Merbau dan Tebing Tinggi Barat

Meranti, Hariantimes.com - DPD Golkar Kepulauan Meranti yang dinahkodai Iskadar Budiman menggelar dua musyawarah kecamatan (muscam) di hari yang sama.
Yakni di Desa Renak Dungun, Kecamatan Pulau Merbau pada Minggu (13/09/2020) pagi. Dan pukul 16:00 WIB pada sorenya juga berlangsung musyawarah Kecamatan Tebing Tinggi Barat.
Kedua muscam ini dibuka oleh ketua DPD II Partai Golkar Kepulauan meranti Iskandar Budiman, SE yang juga Wakil Ketua DPRD Kepulauan Meranti di Desa Alai.
Terlihat hadir Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Kepulauan Meranti H Said Hasyim yang juga Wakil Bupati Kepulauan Meranti, serta Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kepulauan Meranti H. Musdar SPd hadir juga Pauzi SE Ketua Komisi I dan juga anggota Fraksi Partai Golkar.
"Kami menginstruksikan kepada fraksi partai Golkar dan seluruh kader serta simpatisan partai untuk memenangkan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang diusung kan oleh Partai Golkar. Kita harus solid agar memenangkan Partai Golkar dan juga nemenangkan Calon Bupati dan wakil Bupati yang diusungkan oleh Partai Golkar. Seluruh kader dan simpatisan agar dapat bergerak dan mendulang suara untuk kemenangan di Pilkada serentak 2020 nantinya," cakap Iskdandar.
Sementara itu, H Said Hasyim didepan pengurus Kecamatan dan Pengurus Desa se kecamatan Pulau Merbau dan Tebing Tinggi Barat mengajak untuk bersama-sama saling bersinergi dengan DPRD Golkar Kepulauan Meranti.
"Mohon doa dan dukungannya, dalam Pilkada Desember 2020 untuk memilih dan memenangkan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang diusung oleh Partai Golkar," ajak Said Hasyim.(*)
Penulis: Tengku Harzuin
Tulis Komentar