Pemdes Simandolak Gelar Musdes RKPDes Tahun Anggaran 2021

Simandolak, HarianTimes.com - Pemerintah Desa Simandolak menggelar Musyawarah Desa (Musdes) Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) untuk perencanaan kegiatan pembangunan tahun 2021 mendatang.
Dimana kegiatan yang dipimpin oleh Ketua BPD Simandolak, Agus Rianto yang di laksanakan pada Sabtu (15/8/2020) dimulai sekira pukul 14.00 WIB.
Dimana tujuan Musdes RKPDes ini dilaksanakan dalam rangka menampung usulan untuk kegiatan pembangunan, pemberdayaan dan pembinaan masyarakat dari perwakilan dusun, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pendidikan, bidang kesehatan, bidang pertanian, bidang kepemudaan, bidang PKK, unsur Nelayan dan unsur pengrajin.
Dalam Musdes tersebut masing perwakilan unsur telah menyampaikan usulan dan telah di catat oleh no tulen Rapat. Kades Simandolak, Pikri mengatakan beberapa usulan tersebut akan di buat estimasi anggaran biayanya untuk di sesuaikan dengan pagu anggaran Dana Desa (DD) tahun 2021.
"Selanjutnya akan di adakan Musrenbangdes untuk finalisasi kegiatan sesuai kesanggupan dana desa dan prioritas penggunaan dana desa tahun 2021, dan kegiatan yang tidak bisa dilakukan tahun 2021 akan kita usulkan kembali pada anggaran tahun 2022," kata Pikri.
Informasi yang didapat pihaknya, kata Kades skala prioritas penggunaan dana desa tahun 2021, antara lainnya :
1. Upaya kegiatan Ketahanan pangan, Peternakan dan Perikanan.
2. Kegiatan Padat Karya Tunai (PKT) berbasis pengembangan ekonomi masyarakat.
3. Digitalisasi Desa.
4. Pencegahan stunting.
Pemerintahan Desa akan berupaya menyelesaikan tahapan pembangunan desa sesuai jadwal, di mulai dengan pencermatan bahan RPJMDes, penyusunan RKPDes, penyusunan RAPBdes dan sampai disahkan nya APBDes oleh pak Bupati H Mursini melalui Camat, ujarnya.
"Semoga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar sampai ke tahap pelaksanaan kegiatan pembangunan, pemberdayaan dan pembinaan masyarakat di Desa Simandolak," harap Pikri.*
Tulis Komentar