PILIHAN
+
Perbaiki Data, Kades Jalur Patah Serahkan BLT-DD Ke Penerima Prioritas

Penyerahan BLT-DD Jalur Patah Teratak Air Hitam kepada masyarakat
Jalur Patah, HarianTimes.com - Berdasarkan perbaikan data penerima Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa (BLT-DD) yang telah dilakukan Pemerintahan Desa Jalur Patah, Kecamatan Sentajo Raya Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, pasca penyerahan beberapa waktu lalu yang dinilai masih belum skala priotitas.
Menurut Kepala Desa Jalur Patah, Fahrizal kepada HarianTimes.com pada Minggu (14/6/2020) penyerahan susulan ini merupakan perbaikan data yang dinilainya beberapa waktu lalu belum tepat secara skala prioritas yang diutamakan sebagaimana diamanahkan Permendes PDTT Nomor 6 Tahun 2020 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2020, khususnya dimasa terjadinya pandemi Covid-19.
"Kemarin ada kesalahan data sedikit, terkait penerima bantuan dari dana BLT-DD ini, namun hal ini sudah kita lakukan perbaikan kembali. Dan bantuan ini sudah kita serahkan kepada penerima yang merupakan penerima skala prioritas atau didahulukan kepada masyarakat yang memang sangat pantas menerimanya," kata Fahrizal.
Lebih lanjut, Fahrizal mengatakan bahwa setelah hal ini sudah melalui komunikasi dan arahan dari Camat Sentajo Raya, Ahkyan Armofis kepada pihaknya Pemerintahan Desa Jalur Patah.
Dimana ada empat nama penerima yang salah secara penyalurannya. Adapun keempat nama tersebut, yaitu Jhon Basri digantikan dengan Yusran, Agus Leo Candra digantikan dengan Sumardi, Imelda digantikan dengan Ngadikin, Kurniawan digantikan dengan M Yusran, sebut Fahrizal.
"Bagi masyarakat yang belum menerima bantuan baik itu dari BST Kemensos RI ataupun BLT-DD, mohon untuk bersabar dan insya Allah semua masyarakat yang dinilai wajib sebagai penerima dana bantuan Covid-19 ini sudah kita data dan ajukan ke Pemerintah Kabupaten Kuansing. Doa kan saja supaya segera bisa di cairkan dan masyarakat bisa terbantu dengan adanya dana tersebut," tutup Fahrizal.*
Tulis Komentar