3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Sang Penolong
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Meranti Sangat Serius Jadi Kabupaten Layak Anak

Meranti, Hariantimes.com - Kabupaten Kepulauan Meranti sangat serius untuk menjadi Kabupaten Layak Anak (KLA) melalui berbagai program di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada.
Salah satu OPD yang gencar mewujudkan KLA adalah Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Anak Meranti.
Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti H Yulian Norwis SE MM menyampaikan, KLA harus diwujudkan secara konsisten oleh pemerintah daerah. Tentunya melalui perwujudan hak-hak anak yang meliputi 5 hal. Yakni Hak anak meliputi Hak Sipil dan Kebebasan, Hak Atas Lingkungan Keluarga dan Pengasuh Alternatif, Hak Atas Kesehatan Dasar dan Kesejahteraan, Hak Atas Pendidikan dan Budaya, Hak Atas Perlindungan Khusus.
"Untuk mewujudkannya diperlukan kerjasama dan kontribusi dari seluruh OPD terkait dalam memberikan kontribusi sesuai tugas dan fungsinya masing-masing," terang Sekda saat membuka Forum Group Disccusion (FGD) dalam rangka Advokasi Percepatan KLA di Kepulauan Meranti Tahun 2019 yang dilangsungkan di Aula Kantor Bupati Meranti, Senin (16/12/2019).
Kegiatan FGD Advokasi Percepatan KLA ini dihadiri narasumber dari Tim Ahli Layak Anak Kementrian Sosial RI Hadi Utomo, Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Anak Kepulauan Meranti Agusyanto SSos MSi, Kasatpol PP Meranti Helfandi SE MSi, Kepala Dinas Perkebunan dan Ketahanan Pangan Idris Sudin, Kepala BPBD Meranti Drs Edi Afrizal MSi, Kadisduk Capil Meranti Drs Hariadi, Kabag Kominfo Meranti Febriadi, Sekretaris Dinas Kesehatan Meranti, Kasat Narkoba Polres Meranti, Camat dan Lurah se Kecamatan Tebing Tinggi.
Dalam FGD tersebut, Sekda berharap melahirkan konsep yang terpadu yang menjadi tanggungjawab lintas institusi dan satuan kerja untuk bersama-sama mewujudkan KLA di Kepulauan Meranti.
Sekda Meranti juga meminta kepada setiap OPD nantinya harus memiliki perencanaan dan indikator yang jelas dalam menggesa terwujudnya Kabupaten layak anak di Kepulauan Meranti. Dicontohkannya Misal Dinas Pertanian mencintai alam, bercocok tanam, penghijauan, Dinas Kesehatan Hak Atas Kesehatan, Dinas Pendidikan mewujukan hak anak atas Pendidikan begitu juga OPD lainnya.
"Jadi setiap OPD harus punya perencanaan dan indikator yang jelas sehingga mampu memberikan kontibusi bagi terwujudnya Kabupaten Layak Anak di Kepulauan Meranti," ucapnya.
Kedepan, Sekda berharap, Kepulauan Meranti memiliki sistem pembangunan berbasis hak anak melalui pengintegrasian komitmen dan sumberdaya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha yang terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan.
Sekedar informasi seperti dijelaskan Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Anak Kepulauan Meranti Agusyanto, kegiatan yang ditaja oleh Dinas yang dipimpinya itu dalam rangka Percepatan KLA di Kepulauan Meranti iapun berharap FGD ini mampu menghasilkan satu persepsi dan pemikiran dari semua pihak terkait untuk bersama-sama menjadi Meranti sebagai Kabupaten Layak Anak.(*)
Penulis : Tengku Harzuin
Tulis Komentar