PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 140 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 139 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 238 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 152 Kali
Murid MIN 1 Pekanbaru Juara 1 MTQ XXXVIII Provinsi Riau

Aisyah Nur Ramadhani, murid MIN 1 Pekanbaru meraih juara 1 MTQ XXXVIII tingkat Provinsi Riau.
Pekanbaru, Hariantimes.com - Aisyah Nur Ramadhani, murid Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Pekanbaru meraih juara 1 Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXVIII tingkat Provinsi Riau yang berlangsung di Kabupaten Kampar pada 26 hingga 30 November 2019.
Aisyah merupakan utusan Kota Pekanbaru dari cabang tilawah tingkat anak-anak puteri. Prestasi gemilang Aisyah ini tidak hanya membanggakan kedua orangtua, tapi juga mengharumkan nama sekolah tempatnya menimba ilmu pendidikan.
Kepala MIN 1 Pekanbaru Fitrisma Rais Mpd menyebutkan, prestasi yang diraih Aisyah sangat membanggakan. Dan berharap, prestasi yang diraih Aisyah ini dapat menjadi motivasi dan inspirasi bagi murid MIN 1 Pekanbaru lainnya.
"Kami berharap prestasi yang diraih ananda Aisyah dapat menjadi motivasi dan inspirasi lainnya. Melalui ekskul Seni Tilawah yang ada di MIN 1 Pekanbaru, mudah-mudahan akan tumbuh Aisyah-Aisyah lainnya yang dapat membanggakan madrasah, orangtua dan Kementerian Agama tentunya," tutur Fitri.
Dilansir dari web MIN 1 Pekanbaru, berkat ketekunannya berlatih, baru-baru ini Aisyah juga menuai prestasi di tingkat nasional dengan merebut juara 3 di ajang Musabaqoh Syahril Qur’an (MSQ) di Jakarta.
Aisyah juga meraih juara 1 MTQ tingkat Kota Pekanbaru tahun 2019, juara 3 MTQ tingkat provinsi Riau tahun 2018 dan juara 1 MTQ tingkat kota Pekanbaru tahun 2018.
Di sekolah, anak dari pasangan Susandri SE dan Mila Sari yang terlahir pada 9 September 2008 ini juga aktif tergabung dalam grup ekskul rebana dan juga sudah meraih prestasi di berbagai lomba.
Gadis cantik yang bercita-cita ingin menjadi dokter atau astronot ini menyukai hoby menulis, membaca dan berenang.
Aisyah memberikan tips untuk bisa menampilkan yang terbaik.
“Kita harus rajin latihan, selalu ikhlas dan tidak mengharapkan hadiah,†katanya.(*)
Tulis Komentar