PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 146 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 143 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 249 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 154 Kali
Dinsos Pelalawan Dikunjungi Siswa Madrasah Aliyah Unggulan

Dinsos Kabupaten Pelalawan dikunjungi siswa Madrasah Aliyah Unggulan Pangkalan Kerinci, Selasa (29/10/2019).
Pelalawan, Hariantimes.com - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pelalawan dikunjungi siswa Madrasah Aliyah Unggulan Pangkalan Kerinci, Selasa (29/10/2019).
Kunjungan ini dalam rangka menggali informasi tentang riwayat para pejuang/pahlawan yang gugur dan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Setia Negara Pangkalan Kerinci.
Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Pelalawan Dra Hj Srinoralita MM didampingi Kasi Kelembagaan, Kepahlawanan dan Restorasi Sosial Dinas Sosial Nurmalili SSos usai menerima kunjungan mengatakan, untuk memupuk nilai-nilai kepahlawanan, keperintisan, serta kesetiakawanan sosial sebagai salah satu unsur perekat persatuan dan kesatuan bangsa.
"Kita harus ingatkan dan wariskan kepada generasi muda kita tentang perjuangan dan semangat para pahlawan dalam melawan penjajah. Kita tidak sempat mengalami dan berjuang pada masa penjajahan dan kita patut bersyukur atas jasa para pahlawan. Sekarang kita memetik hasilnya. Dan tugas kita mengisi kemerdekaan, serta menghargai nilai perjuangan para pahlawan," kata Srinoralita.(*)
Editor: Zulmiron
Tulis Komentar