PILIHAN
+
Lepas Petugas Haji Riau, Bunyamin: Jangan Slow Response
Dibaca : 139 Kali
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 175 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 174 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 316 Kali
Dalam Gakkum Maupun Sosial Kemasyarakatan
Kompol HM Hanafi: Saya Selalu Siap Setiap Saat Dibutuhkan Masyarakat

Kapolsek) Tenayan Raya Kompol HM Hanafi bersama jajaran membezuk Ketua Bidang Keagamaan Persatuan Matua Saiyo Pekanbaru, Ustadz Eldi Fitra yang sedang terbaring sakit di RS Awalbros.
Pekanbaru, Hariantimes.com - Meski memiliki seabrek kesibukkan menjaga khamtibas, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tenayan Raya Kompol HM Hanafi masih menyempatkan waktu untuk melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan.
Seperti kegiatan sosial yang secara rutin dilakoni setiap Jumat yakni antara Giat Program Polisi Peduli atau yang dikenal dengan Jumat Barokah.
Bahkan, tugas Kompol HM Hanafi selaku Kapolsek Tenayan Raya ini semakin bertambah dengan adanya kebakaran lahan di wilayah hukum Polsek Tenayan Raya, sehingga turut menyumbangkan kabut asap yang melanda Kota Pekanbaru saat ini.Â
Terkait munculnya kabut asap tebal yang melanda Kota Pekanbaru ini, Kompol HM Hanafi bersama jajarannya ikut andil membantu kesehatan masyarakat dengan membagikan masker ke setiap pengendara bermotor yang melintas di depan Markas Polsek Tenayan Raya.
Disamping itu, Kompol HM Hanafi juga menyalurkan jiwa sosial ini di tengah masyarakat melalui organisasi sosial Persatuan Matua Saiyo Pekanbaru.
Di organisasi Persatuan Matua Saiyo Pekanbaru ini, Kompol HM Hanafi diamanahkan menjabat sebagai ketua.
Sebagai bukti, disamping kesibukan Kapolsek Tenayan Raya dengannkarhutla dan gangguan kamtibmas di wilayah Tenayan Raya tersebut, Kompol HM Hanafi pada jam isoma (istirahat, sholat, makan siang) menyempatkan diri untuk membesuk Ketua Bidang Keagamaan Persatuan Matua Saiyo Pekanbaru, Ustadz Eldi Fitra yang sedang terbaring sakit di RS Awalbros.
"Kapanpun waktunya, saya selalu siap setiap saat dibutuhkan masyarakat, baik dalam penegakkan hukum (gakkum) maupun sosial kemasyarakatan," ujar Kompol HM Hanafi kepada Hariantimes.com, Sabtu (14/09/2019).(*)
Penulis/Editor: Zulmiron
Tulis Komentar