PILIHAN
+
Rektor UIR Prof Syafrinaldi: Mimpi Kami Masih Besar Lagi
Dibaca : 198 Kali
IZI Bersama Kanwil DJBC Riau Berbagi Paket Sembako di Cinta Raja
Dibaca : 198 Kali
PSU Siak Butuh Anggaran Hampir Setengah Miliar Rupiah
Dibaca : 225 Kali
Ketua PWI Riau Raja Isyam Apresiasi PHR Santuni Yatim dan Janda Wartawan
Dibaca : 233 Kali
Sholat Idul Adha di Masjid Agung An Nur Pekanbaru
Gubri: Mari Kita Berdoa Minta Ampun dan Doa Minta Hujan

Gubri Drs H Syamsuar MSi pun saat memberi kata sambutan.
Pekanbaru, Hariantimes.com - Ribuan umat muslim memadati halaman Masjid Raya Annur, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Kota untuk melaksanakan Sholat Idul Adha 1440 hijriyah, Minggu (11/08/2019) pagi.
Gubernur Riau (Gubri) Drs H Syamsuar MSi pun terlihat turut berbaur dengan jamaah Sholat Idul Adha 1440 hijriyah.
Pada Sholat Idul Adha 1440 Hijriyah ini, sebagai khatib yang memberikan tausiyah yakni Ustaz Zulhendri Rais Lc MA.
Dalam sambutannya, Gubri mengajak aparatur pemerintahan di seluruh kabupaten dan kota di Riau melaksanakan Sholat Istisqa, agar hujan turun untuk memadamkan kebakaran lahan dan hutan di Riau.
"Kabut asap akibat kebakaran lahan merupakan musibah dari sang pencipta. Karena itu, kita sampaikan kepada para Bupati, Walikota, Camat mari kita berdoa minta ampun dan doa minta hujan serta melaksanakan Shalat Istisqa di wilayah masing-masing," imbau Syamsuar.
Mantan Bupati Siak dua periode ini mengatakan kondisi karhutla di Riau
cukup berat. Dimana dari prediksi dan analisa Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), cuaca kering akan berlangsung hingga Oktober 2019.
"Menurut ramalan BMKG, musim kering ini diperkirakan sampai Oktober. Karena itulah, kami ajak semua kaum muslimin dan sudah kami sampaikan juga kepada pemuka agama untuk menggelar Sholat Istisqa," sebut Syamsuar seraya mengungkapkan, dirinya sudah berkeliling ke sejumlah Kabupaten dan Kota di Riau yang terjadi Karhutla dan ditemukan fakta petugas pemadam kesulitan mendapatkan air akibat minimnya intensitas hujan.
"Saya sudah berkeliling ke kabupaten dan kota yang kebakaran lahan. Satgas kesulitan mendapatkan air untuk pemadaman api. Mari kita doakan petugas pemadam api, bapak TNI Polri yang masih berusaha memadamkan api selalu diberikan kesehatan," ujar Gubri.(*)
Editor : Zulmiron
Tulis Komentar