PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 164 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 160 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 292 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 174 Kali
Bahas Usulan RKPDes
Pemdes Sungai Selari Gelar Musyawarah Desa

Pemdes Sungai Selari, Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis menggelar Musyawarah Desa Pertama (MD1).
Bengkalis, Hariantimes.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Sungai Selari, Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis menggelar Musyawarah Desa Pertama (MD1).
Musyawarah desa yang membahas mengenai usulan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) ini berlangsung di Balai Desa Sungai Selari, Kamis (08/07/2019).
Turut hadir Kepala Desa Sungai Selari Baharum, Ketua BPD Kamarudin, Pendamping Desa, P3MD, Pendamping Lokal Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, PKK, RT/RW dan lembaga desa lainnya.
Kepala Sungai Selari Baharum menyampaikan, usulan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) point pentingnya memprioritaskan pembangunan, pemberdayaan, kesehatan dan pendidikan.
"Ini sangat diprioritaskan oleh Pemerintahan Desa Sungai Selari agar menuju perubahan desa yang lebih baik," katanya.
Menurutnya, usulan yang disampaikan setiap RT/RW maupun dusun hendaklah benar-benar yang dibutuhkan dan diprioritaskan. Dan tidak asal asalan saja.
"Untuk itu, kita akan menginstruksikan kepada setiap perwakilan bisa memprioritaskan kepentingan masyarakat banyak seperti pemberdayaan, Pembangunan, kesehatan dan pendidikan," ujar Kades seraya menyampaikan, usulan-usulan yang disampaikan pada hari ini semoga sudah sangat jelas. Dan apa-apa yang diprioritaskan pada MD1 ini agar bisa tersalurkan dengan baik.
Ketua Badan Permusyarawatan Desa (BPD) Sungai Selari Kamarudin mengatakan, masing-masing usulan yang dipaparkan hendaklah disepakati bersama dan harus benar-benar memegang amanah dan tanggung jawab terkait apa-apa yang telah diamanatkan. Kemudian ikut serta turun langsung ke lapangan dan bekerjasama dengan baik, seperti yang diharapkan dan diprioritaskan masyarakat.
"Dengan dilaksanakannya MD1 ini, diharapkan program yang dilaksanakan tahun 2020 seimbang antara kegiatan fisik serta kegiatan pemberdayaan, kesehatan dan pendidikan," katanya.(*)
Penulis : Andhika
Penulis : Zulmiron
Tulis Komentar