PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 164 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 160 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 292 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 174 Kali
Menghadapi Lomba Kebersihan
Kades Tanjung Belit: Sudah Kita Persiapkan Secara Matang

Kepala Desa Tanjung Belit Joko Margono.
Bengkalis, Hariantimes.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Belit, Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis sudah mempersiapkan perlombaan kebersihan tingkat desa secara matang.
Adapun berbagai perlombaan kebersihan yang diikutkan di Tingkat Provinsi Riau yakni Lomba gotong-royong (goro), Sanitasi Berbasis Masyarakat (SBM), Keluarga Berencana (KB), Gerakan Sayang Ibu (GSI) dan dengan tim Penilai langsung dari Pemerintah Provinsi Riau.
"Menjelang lomba tingkat desa, berbagai persiapan sudah kirlta lakukan agar kedepan bisa mendongkrak kemajuan dan perkembangan desa," ujar Kepala Desa Tanjung Belit Joko Margono kepada hariantimes.com, Sabtu (03/08/2019).
Dikatakan Kades, Desa Tanjung Belit ini sudah tertata dengan baik sejak lima tahun belakangan ini. Dan persiapan administrasi desa dan Tata ruang sudah dipersiapkan.
Guna mengacu pada pedoman yang diamanatkan Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) tentang lomba kebersihan ini, kata Kades, pembinaan kegiatan ini langsung dari Pemeritahan Kecamatan Siak Kecil.
Disamping itu, Desa Tanjung Belit juga mengikuti Lomba di Tingkat Kabupaten Bengkalis yakni Program Peningkatan Peranan Wanita menuju Keluarga Sehat (P2WKSS), dan sudah Kami persiapkan secepat mungkin. Tujuannya, agar Perlombaan ini menjadi motivasi Desa Tanjung Belit dalam mendongkrak semangat bersama masyarakat membangun desa untuk kedepannya.
"Sudah kita persiapkan secara matang untuk nenghadapi lomba ini. Hanya menunggu hasil terbaik apa yang sudah kita persiapkan," katanya.(*)
Penulis : Andhika
Editor : Zulmiron
Tulis Komentar