PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 165 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 161 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 293 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 175 Kali
Sempena HUT Bhayangkara Ke 73
Raja Kosmos : Selain Baksos dan Anjangsana, Juga Gelar Polres Cup

Wakapolres Kuansing Kompol Razif SH MH saat baksos goro di Pasar Modern Teluk Kuantan
Teluk Kuantan, HarianTimes.com - Bersempena HUT Bhayangkara ke 73 tahun 2019, Polres Kuansing akan menggelar kegiatan Bakti Sosial dan Anjangsana ke Panti Asuhan.
Kapolres Kuansing, AKBP Muhammad Mustofa SIK MSi melalui Ketua Seksi Anjangsana dan Bakti Sosial HUT Bhayangkara ke 73 Polres Kuansing, Iptu Dr Raja Kosmos Parmulais SH MH kepada awak media Kamis pagi (20/06/2019) menjelaskan, saat ini Polres Kuansing mengikuti kegiatan Bakti Sosial bersama Pemda Kuansing dan TNI di areal Pasar Modern Teluk Kuantan.
Iptu Raja Kosmos menjelaskan, aksi baksos dipimpin langsung Wakapolres Kuansing, Kompol Razif SH MH bersama 30 Anggota Polres Kuansing di tambah 15 personil Polsek Kuantan Tengah.
"Kegiatan ini dimaksudkan, sebagai bentuk kepedulian jajaran Polres Kuansing terhadap kebersihan lingkungan. Selain itu aksi Bakti Sosial ini, untuk menumbuhkan semangat gotong royong di tengah masyarakat," tegas Raja Kosmos yang juga Kasat Intelkam Polres Kuansing itu.
Selain kegiatan bakti sosial berupa gotong royong pembersihan areal pasar modern ini, pekan depan juga akan dilaksanakan Anjangsana ke beberapa Panti Asuhan di Teluk Kuantan," ungkap Raja Kosmos.
Hal ini sebagai bentuk kepedulian dan menggugah rasa kepekaan sosial, personil dan jajaran Polres Kuansing terhadap derita yang di hadapi anak panti. "Setidaknya kita bisa meringankan beban mereka, yang kebetulan bersamaan dengan momen Hari Jadi Kepolisian RI ke 73, yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang," ulasnya.
Selain beberapa kegiatan tersebut, "Polres Kuansing juga akan menggelar beberapa kegiatan lain seperti pertandingan olahraga, dan banyak lainnya," tutup Raja Kosmos. (hrp)
Tulis Komentar