• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Sportivitas
  • Sosialita
  • Wisata
  • More
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Advertorial
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • Indeks
PILIHAN +
Dua Babinsa Koramil 0321- 02/TP Patroli Siskamling di Rantau Kopar
Dibaca : 352 Kali
Raih 27 Suara, HR Mambang Mit Terpilih Nahkodai FKPMR
Dibaca : 313 Kali
Kanwil Kemenkum Bentuk Tim Kerja Divisi Pelayanan Hukum Bidang AHU dan KI
Dibaca : 347 Kali
Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
Dibaca : 1451 Kali
Dengan Berkebaya Laboh Kekek, IKWI Riau Turut Berperan Pecahkan MURI Tari Zapin Massal
Dibaca : 539 Kali

  • Home
  • Riau

Pastikan Pelaksanaan Nataru Aman dan Lancar, Pj Gubri Tinjau Gereja dan Pos Pengamanan

Zulmiron
Selasa, 24 Desember 2024 23:35:00 WIB
Cetak
Pj Gubri Rahman Hadi didampingi Kakanwil Kemenag Riau H Muliardi dan unsur Forkopimda Riau meninjau pelaksanaan Natal dan Tahun Baru di Gereja dan Pos Pengamanan, Selasa (24/12/2024).

Pekanbaru, Hariantimes.com - Penjabat Gubernur Riau (Pj Gubri) Rahman Hadi didampingi Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau H Muliardi dan unsur Forkopimda Riau meninjau pelaksanaan Natal dan Tahun Baru di Gereja dan Pos Pengamanan, Selasa (24/12/2024).

Hal itu dilakukan untuk memastikan agar pelaksanaan Natal dan Tahun Baru berjalan aman dan lancar.

Ada 4 tempat yang dilakukan pengecekan yakni GPIB Jemaat Immanuel Pekanbaru, HKBP Hang Tuah, Pos PAM STC Jalan Jenderal Sudirman, dan Gereja Katolik St Paulus yang berada di Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru.

"Kita di sini mengecek dan memantau langsung situasi. Hal ini dilakukan agar masyarakat kita yang kristiani dalam beribadah tetap aman," kata Rahman Hadi sembari berharap Natal dan tahun baru bisa berjalan dengan lancar tanpa ada kendala apaun. Sehingga masyarakat yang merayakan bisa menjalankan ibadah dengan khusyuk.

Baca Juga :
  • Percepat Pembangunan Daerah, Pemkab Kuansing Jajaki Kerjasama Pembiayaan Syariah dengan BRK Syariah
  • Kunci Perkuat Kapasitas Fiskal Daerah, Syahrial Abdi: Optimalisasi PAD Harus Dilakukan Secara Serius dan Terukur
  • Rekonsialisasi Elit Riau

"Saya juga berharap Forkopimda mendukung sepenuhnya dalam rangka pengamanan. Kita juga memastikan kesiapsiagaan seluruh personil yang bertugas dalam rangka menjaga kemananan, ketertiban pelaksanaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025," ujar Pj Gubri.

Kapolda Riau Irjen Pol M Iqbal menjelaskan, semua personil yang terlibat dalam operasi lilin di backup penuh oleh TNI dan stakeholder lainnya. Ia juga memastikan aspek keamanan dilaksanakan secara maksimal saat Nataru.

"Untuk keamanan dalam gereja kami melibatkan pengurus dan remaja-remaja gereja. Karena mereka yang lebih tau Jamaat nya. Intinya kita melakukan kolaborasi agar pelaksanaannya berjalan dengan aman dan lancar," pungkas M Iqbal.

Diketahui, sebanyak 2.812 personel gabungan dari Polri, TNI dan pemerintah daerah siap mengamankan jalannya Natal dan Tahun Baru di Provinsi Riau. Ribuan personel tersebut sudah mulai bertugas pada 21 Desember 2024 lalu sampai 2 Januari 2025 mendatang.

Di tempat terpisah, Muliardi berharap natalan ini membawa kedamaian dan kebahagiaan bagi seluruh umat manusia.

“Natalan kita pada tahun ini menambah spirit keagamaan kita, menambah kedekatan diri kita kepada Tuhan yang Maha Kuasa. Sehingga, dengan demikian kita akan bertambah rasa sayang dan cinta damai sesama umat manusia,” ujar Muliardi sembari berpesan kepada umat yang merayakan natal, agar momentum natal dapat dijadikan cara mendekatkan diri kepada substansi ajaran agama. Dan yang sangat penting menjaga harmoni dan persaudaraan ditengah keberagaman bangsa Indoneisa.

“Kerukunan adalah salah satu nilai utama dalam keberagaman Indonesia.  Semangat Natal juga diharapkan bisa menjadi momen refleksi dan perenungan untuk mempererat hubungan antarmanusia dan dengan Tuhan. Semoga Natal ini membawa kedamaian, kebahagiaan abadi untuk kita semuanya," katanya.(*)


 Editor : Zulmiron

[Ikuti HarianTimes.com Melalui Sosial Media]


HarianTimes.com

Berita Lainnya

  • +

Kunci Perkuat Kapasitas Fiskal Daerah, Syahrial Abdi: Optimalisasi PAD Harus Dilakukan Secara Serius dan Terukur

Dalam Pengambilan Keputusan, Syahrial Abdi: Data BPS Kami Jadikan Rujukan Utama

Penyelenggaraan Nataru Mengacu SE Menag, Muliardi: Tidak Dilakukan Secara Berlebihan

Jelang Nataru, Kemenag Riau Siagakan 373 Masjid Ramah Pemudik

Wujudkan Asta Protas, Kemenag Riau Telah Membangun Fondasi Perubahan yang Kuat

Samsat Riau Perpanjang Jam Pelayanan Pemutihan Pajak Hingga Pukul 16.00 WIB

Kunci Perkuat Kapasitas Fiskal Daerah, Syahrial Abdi: Optimalisasi PAD Harus Dilakukan Secara Serius dan Terukur

Dalam Pengambilan Keputusan, Syahrial Abdi: Data BPS Kami Jadikan Rujukan Utama

Penyelenggaraan Nataru Mengacu SE Menag, Muliardi: Tidak Dilakukan Secara Berlebihan

Jelang Nataru, Kemenag Riau Siagakan 373 Masjid Ramah Pemudik

Wujudkan Asta Protas, Kemenag Riau Telah Membangun Fondasi Perubahan yang Kuat

Samsat Riau Perpanjang Jam Pelayanan Pemutihan Pajak Hingga Pukul 16.00 WIB



Tulis Komentar



HarianTimes TV +

Pipa Minyak Blok Rokan di Km 16 Balam, Rohil Bocor, Minyak Mentah Membasahi Hampir Sebagian Badan Jalan

24 Juli 2024
Harlindup, Aktivis Lingkungan Kunni Marohanti Turun ke Jalan Kampanyekan Keadilan Ekologis
05 Juni 2023
Rakernas Berakhir, SMSI Minta Presiden Joko Widodo Tidak Menandatangani Rancangan Perpres Publisher Right
08 Maret 2023
TERKINI +
Dua Babinsa Koramil 0321- 02/TP Patroli Siskamling di Rantau Kopar
12 Januari 2026
Raih 27 Suara, HR Mambang Mit Terpilih Nahkodai FKPMR
12 Januari 2026
Kanwil Kemenkum Bentuk Tim Kerja Divisi Pelayanan Hukum Bidang AHU dan KI
12 Januari 2026
Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
11 Januari 2026
Dengan Berkebaya Laboh Kekek, IKWI Riau Turut Berperan Pecahkan MURI Tari Zapin Massal
11 Januari 2026
Tari Zapin Massal Berkebaya Laboh Kekek Riau Pecahkan Rekor Dunia sebagai Warisan Budaya Takbenda
11 Januari 2026
Masuk MURI, SF Hariyanto: Zapin akan Terus Menari di Bumi Lancang Kuning
11 Januari 2026
1.026 Karateka se Riau Bertarung di Ajang Forki Riau Open Championship
10 Januari 2026
Demokrasi Lokal Berbiaya Mahal (Bagian I)
10 Januari 2026
749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025
10 Januari 2026
TERPOPULER +
  • 1 Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
  • 2 Dengan Berkebaya Laboh Kekek, IKWI Riau Turut Berperan Pecahkan MURI Tari Zapin Massal
  • 3 Rapat Khusus dengan Kemenhan, PWI Pusat Matangkan Persiapan Retret Wartawan
  • 4 Pastikan Anggaran 2026 Akuntabel, Rudy: Saya Instruksikan Seluruh Jajaran Bergerak Cepat dan Profesional
  • 5 Terkait Program Magang Hub, Kakanwil Kemenkum Riau Tekankan Kedisiplinan dan Inovasi
  • 6 UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026
  • 7 Luncurkan Tabung Harmoni Hijau, Irjen Pol Herry Heryawan: Kita Bangun Masa Depan yang Mandiri dan Sejahtera
  • 8 Trestle Pelabuhan Umum Tanjung Buton Ambruk, Polres Siak Lakukan Mitigasi Keselamatan
  • 9 Wujudkan Green Policing, Polda Riau 'Sulap' Pemukiman Transmigran Jadi Kebun Buah
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
HarianTimes.com ©2018 | All Right Reserved