• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Sportivitas
  • Sosialita
  • Wisata
  • More
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Advertorial
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • Indeks
PILIHAN +
Dukung Mobilitas Masyarakat Tanah Putih, Maxim Perkuat Ekspansi di Riau
Dibaca : 304 Kali
Glico WINGS Luncurkan Es Krim Frostbite Potabee, Jadi Pionir Inovasi Pertama di Indonesia
Dibaca : 369 Kali
Kemenkum Riau Perkuat Pengawasan Notaris Melalui Lanjutan Pemeriksaan Protokol
Dibaca : 310 Kali
Para 'Penjaga Energi' Malam Tanpa Tidur Selamatkan Ribuan Sumur dari Mati Suri
Dibaca : 381 Kali
Rangkaian HPN 2026, 200 Wartawan 'Retret' Orientasi Kebangsaan dan Bela Negara di Bogor
Dibaca : 402 Kali

  • Home
  • Politik

Survei Pilgubri ‘VOXinstitute’, Pasangan Syamsuar-Mawardi ‘Leading’ di Rohul

Zulmiron
Senin, 02 September 2024 15:54:44 WIB
Cetak
Ekspose hasil Survei Pilgubri ‘VOXinstitute' dihadapan perwakilan tim pemenangan Syamsuar-Mawardi (Suwai), M Nasir-M Wardan (Nawaitu) dan Abdul Wahid-SF Hariyanto (Bermarwah) dan sejumlah wartawan di salah satu hotel di Pekanbaru, Senin (02/09/2024).

Pekanbaru, Hariantimes.com - Pasangan Syamsuar-Mawardi M Saleh memimpin sementara atau 'leading’ di hasil survei Pra Pilkada Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau (Fokus Wilayah Kabupaten Rokan Hulu) oleh Lembaga Survei ‘VOXinstitute’.

Paslon Syamsuar-Mawardi memperoleh elektabilitas 55,8 persen, jauh meninggalkan paslon M Nasir-M Wardan yang memperoleh elektabiltas 17,8 persen dan paslon Abdul Wahid-SF Hariyanto sebesar 10,5 persen.

Direktur Eksekutif ‘VOXinstitute’ Fendri Jaswir dan Direktur Riset Albion Zikra mengekspose hasil survei terbaru itu dihadapan perwakilan tim pemenangan Syamsuar-Mawardi (Suwai), M Nasir-M Wardan (Nawaitu) dan Abdul Wahid-SF Hariyanto (Bermarwah) dan sejumlah wartawan di salah satu hotel di Pekanbaru, Senin (02/09/2024).

Populasi survei ini adalah penduduk Kabupaten Rohul yang tersebar di 16 kecamatan dengan kriteria berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah, ber KTP Rohul dan bukan merupakan anggota TNI/Polri.

Baca Juga :
  • Simposium Nasional SMSI, Prof Taufiqurokhman: Pilkada Langsung Tetap Jadi Pilihan Utama Masyarakat
  • Demokrasi Lokal Berbiaya Mahal (Bagian I)
  • Besok, PAN Riau Gelar Musda Serentak

Survei dilakukan pada 16 sampai 21 Agustus 2024 dengan 400 sampel yang diambil secara acak dengan menggunakan metode Multi Stage Random Sampling. Margin Error lebih kurang 5 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara tatap muka dengan responden berdasarkan kuisioner.

Jumlah pemilih di Kabupaten Rohul  tercatat 391.794 orang, atau hanya 8,28 persen dari jumlah pemilih Provinsi Riau yang mencapai 4.732.174 orang.  

Menurut Direktur Riset ‘VOXinstitute’ Albion Zikra, peluang masing-masing paslon untuk meningkat elektabiltasnya masih sangat besar, terutama paslon Nasir-Wardan  dan Abdul Wahid-SF Hariyanto. Sebab, kedua paslon ini masih memiliki popularitas yang rendah yakni Abdul Wahid 23,8 persen, Nasir 21,3 persen, Wardan 19,5 persen, dan SF. Hariyanto 14,3 persen. Sedangkan Syamsuar sudah 64,3 persen dikenal, sementara pasangannya Mawardi 19,3 persen.

‘’Tapi dari pemilih yang mengenal kandidat, mayoritas menyukai kandidat yang dikenalnya. Hal ini juga mengindikasikan bahwa tingkat popularitas ternyata berkorelasi positif dengan kesukaan pemilih terhadap  kandidat,’’ ujar Albion.

Dikatakannya, survei ini dilakukan beberapa hari sebelum paslon mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Setelah mendaftar, sudah pasti masing-masing paslon akan menggerakkan mesin politik partai politik pengusung dan relawan. Otomatis elektablitas mereka akan cenderung meningkat.

‘’Masih ada waktu dua setengah bulan lagi untuk bekerja keras menarik simpati masyarakat,’’ ujar Albion.

Dari survei ‘VOXinstitute’ ini  juga diketahui elektabiltas partai politik. Terdapat lima parpol dengan pemilih lebih dari 5 persen di Rohul. Ke-6 parpol tersebut menjadi pilihan dari 81,5 persen pemilih. Elektabilitas ke-6 parpol tersebut adalah Gerindra 29 persen, Golkar 23,8 persen, Demokrat 9,3 persen, PDIP 7,3 persen, PKS 7,0 persen, dan Nasdem 5,3 persen. 
Isu Strategis

Dijelaskan Albion, survei ini juga menyorot  15 isu strategis di Kabupaten Rohul. Ada empat masalah utama yang dirasakan masyarakat Rohul yakni kondisi jalan dan jembatan yang buruk (20,5 persen), bahan pokok mahal (16,8 persen), sulitnya mencari pekerjaan (15,3 persen) dan biaya pendidikan yang mahal (12,5 persen). Lebih 65 persen masalah utama ini yang dirasakan masyarakat. 
Lalu, ada tiga persoalan pokok yang seharusnya menjadi perhatian pemerintah di Rohul. Yaitu infrastruktur jalan dan jembatan (23,5 persen), pengangguran (18,5 persen) dan kemiskinan (16,8 persen. Hampir 60 persen (58,8 persen) menilai inilah persoalan pokok yang diharapkan menjadi perhatian pemerintah. 
Terdapat lima isu pokok yang menjadi harapan 77,3 persen pemilih di Kabupaten Rohul. Yaitu: masalah ekonomi, masalah keamanan, infrastruktur daerah, penegakan hukum dan pemberantasan korupsi.  

‘’Semua isu strategis dan isu pokok ini harus menjadi perhatian para paslon jika ingin menarik perhatian masyarakat,’’ kata Albion.(*)


 Editor : Zulmiron

[Ikuti HarianTimes.com Melalui Sosial Media]


HarianTimes.com

Berita Lainnya

  • +

Simposium Nasional SMSI, Prof Taufiqurokhman: Pilkada Langsung Tetap Jadi Pilihan Utama Masyarakat

Besok, PAN Riau Gelar Musda Serentak

Rapat Perdana DPW PAN Riau, Sahidin: Susunlah Program yang Menyentuh Rakyat

PerKPU RI Rahasiakan Data Capres dan Cawapres, Zufra Irwan: Itu Keliru dan Penafsiran yang Sesat Terhadap UU KIP

HUT Bawaslu, Abdul Wahid: Saya Adalah Pemimpin yang Tidak Mau Menciderai Demokrasi dengan Money Politic

KPU Siak Tetapkan Dr Afni-Syamsurizal Sebagai Bupati Terpilih

Simposium Nasional SMSI, Prof Taufiqurokhman: Pilkada Langsung Tetap Jadi Pilihan Utama Masyarakat

Besok, PAN Riau Gelar Musda Serentak

Rapat Perdana DPW PAN Riau, Sahidin: Susunlah Program yang Menyentuh Rakyat

PerKPU RI Rahasiakan Data Capres dan Cawapres, Zufra Irwan: Itu Keliru dan Penafsiran yang Sesat Terhadap UU KIP

HUT Bawaslu, Abdul Wahid: Saya Adalah Pemimpin yang Tidak Mau Menciderai Demokrasi dengan Money Politic

KPU Siak Tetapkan Dr Afni-Syamsurizal Sebagai Bupati Terpilih



Tulis Komentar



HarianTimes TV +

Pipa Minyak Blok Rokan di Km 16 Balam, Rohil Bocor, Minyak Mentah Membasahi Hampir Sebagian Badan Jalan

24 Juli 2024
Harlindup, Aktivis Lingkungan Kunni Marohanti Turun ke Jalan Kampanyekan Keadilan Ekologis
05 Juni 2023
Rakernas Berakhir, SMSI Minta Presiden Joko Widodo Tidak Menandatangani Rancangan Perpres Publisher Right
08 Maret 2023
TERKINI +
Dukung Mobilitas Masyarakat Tanah Putih, Maxim Perkuat Ekspansi di Riau
29 Januari 2026
Glico WINGS Luncurkan Es Krim Frostbite Potabee, Jadi Pionir Inovasi Pertama di Indonesia
29 Januari 2026
Kemenkum Riau Perkuat Pengawasan Notaris Melalui Lanjutan Pemeriksaan Protokol
29 Januari 2026
Para 'Penjaga Energi' Malam Tanpa Tidur Selamatkan Ribuan Sumur dari Mati Suri
28 Januari 2026
Rangkaian HPN 2026, 200 Wartawan 'Retret' Orientasi Kebangsaan dan Bela Negara di Bogor
28 Januari 2026
Renovasi Rampung, MAN 2 Pekanbaru Siap Perkuat Mutu Pendidikan
28 Januari 2026
Kepatuhan Platform Digital Terhadap Perpres 32/2024 Rendah
28 Januari 2026
Presiden Prabowo Siap Hadiri HPN 2026 di Banten
28 Januari 2026
MAN 1 Pekanbaru Buka PMBM 2026/2027, Tersedia Dua Jalur Penerimaan
28 Januari 2026
Ajukan Anggaran Tambahan, Kemenag Pastikan Bayar Tunjangan Profesi Guru dan Dosen
28 Januari 2026
TERPOPULER +
  • 1 Kedepankan Pelayanan Humanis, Polda Riau Buka Call Center 24 Jam
  • 2 Pemilihan Gubernur, Dari Desentralisasi ke Sentralisasi (Bagian II)
  • 3 Memaknai Putusan MK, Wartawan tak Dapat Dituntut
  • 4 Sumatera Mulai Memanas, Kemenhut Turunkan Manggala Agni
  • 5 Genap 3 Tahun Beroperasi, PT APGWI Berhasil Tingkatkan Produksi Wilayah Kerja West Kampar
  • 6 PRB 2026 Diikuti 1.578 Peserta, M Job Kurniawan: Langkah Nyata Menjawab Kebutuhan Masyarakat
  • 7 Mahasiswa Spesialis Medikal Bedah Unimus Bersama Tenaga Klinik dan Dosen Kembangkan Terapi Kombinasi Aromaterapi Lavender dan Latihan Napas
  • 8 Hadirkan AIvolusi5G, Indosat Perkuat Kualitas dan Keamanan Jaringan di Medan
  • 9 Unri Kukuhkan 8 Profesor, Dari Ahli Rantai Pasok Ikan Hingga Perancang Mobil Masa Depan
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
HarianTimes.com ©2018 | All Right Reserved