• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Sportivitas
  • Sosialita
  • Wisata
  • More
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Advertorial
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • Indeks
PILIHAN +
Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
Dibaca : 1253 Kali
Dengan Berkebaya Laboh Kekek, IKWI Riau Turut Berperan Pecahkan MURI Tari Zapin Massal
Dibaca : 339 Kali
Tari Zapin Massal Berkebaya Laboh Kekek Riau Pecahkan Rekor Dunia sebagai Warisan Budaya Takbenda
Dibaca : 255 Kali
Masuk MURI, SF Hariyanto: Zapin akan Terus Menari di Bumi Lancang Kuning
Dibaca : 282 Kali
1.026 Karateka se Riau Bertarung di Ajang Forki Riau Open Championship
Dibaca : 289 Kali

  • Home
  • Pendidikan

Teken MoA dengan UMM, Prof Ahksanul: Salah Satu Embrio Unilak Punya Prodi S3

Zulmiron
Senin, 03 Januari 2022 20:11:24 WIB
Cetak
Unilak melakukan penandatanganan MoA dengan Universitas Muhammadiyah Malang.

Pekanbaru, Hariantimes.com - Mengawali tahun 2022, Pascasarjana Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru bergerak cepat untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

Salah satunya dengan melakukan penandatanganan Memoroundum Of Agreement (MoA). Penandatanganan MoU ini dilakukan  antara Direktur Pascasarjana Unilak Prof Dr Syafrani MSi dengan Direktur Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Prof Akhsanul In'Am PhD di aula gedung Rektorat Unilak, Senin (03/01/2022).

Penandatanganan MoA ini disaksikan Rektor Unilak Dr Junaidi, Wakil Rektor I bidang Akademik Zamzami MKom, Wakil Rektor II Bidang Administrasi dan Keuangan Hardi MM, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Dr Bagio Kadaryanto SH MH, Kepala Urusan Internasional dan Kerjasama Dr Adolf Bastian.

Sebelum dilakukan penandatanganan, Direktur Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Prof Akhsanul In'Am PhD memaparkan tentang Pascasarjana UMM kepada sejumlah dosen dan calon mahasiswa. 

Dikatakan Prof Ahksanul, saat ini UMM telah memiliki 12 program studi S2 dan 3 pogram studi Doktor dan tahun ini direncanakan akan dibuka 5 program studi baru. Mahasiswa pascasarjana UMM berasal dari 15 negara.

"UMM dan Unilak harus berkolaborasi. Sesama perguruan tinggi swasta harus kreatif mencari mahasiswa, saat ini komunikasi dan kolaborasi harus dilakukan. Salah satunya dengan kerjasama. Kerjasama Unilak dan UMM ini mudah mudahan saling menguntungkan dan meningkatkan kualitas pendidikan," ujar Prof Ahksanul.

Dijelaskan Prof Ahksanul, UMM berkomitmen membantu Unilak dan telah menyampaikan ke Rektor Unilak dalam 2-3 tahun harus sudah berdiri program doktor di Unilak. Artinya, MoA ini salah satu embrio Unilak punya Prodi S3.  

"Mari kita bekerjasama. Kami berupaya bekerjasama dengan institusi khsususnya para dosen untuk dapat cepat doktor dan kemudian bisa profesor, Insya Allah ketika sudah doktor sudah punya surat izin mengurus profesor," katanya.

Sementara itu, Prof Dr Syafrani Direktur Pascasarajana Unilak menyebutkan, MoA antara UMM ini adalah sebagai tindak lanjut kunjungan balasan yang dilakukan Unilak beberapa bulan lalu di Malang. Dan Unilak sudah beberapa kali datang ke Malang. 

"Insya Allah kita mengharapkan dari kerjasama bisa ditangkap dengan baik dengan situasi kondisi pendidikan saat ini dan dapat menyelesaikan pendidikan dengan baik, aktifitas kuliah bisa dikolaborasikan sesuai dengan yang diharapkan dan dapat selesai tepat waktu. Kita (Unilak) memilih UMM untuk bekerjasama, karena akreditasi sudah A dan sudah bintang tiga. Mudah-mudahan dengan kehadiran kerjasama Unilak UMM semakin bertambah peluang membuka prodi baru di Unilak dan menambah kualitas pendidikan," katanya.

Pelaksanaan MoA antara Unilak dan UMM mendapat apresiasi dari Rektor Unilak Dr Junaidi. 

Dikatakan Dr Junaidi, Pasca Unilak terus melakukan inovasi, percepatan dan pengembangan.  

"Saya minta dosen Unilak yang belum bergelar doktor secepatnya menjalani pendidikan doktor. Dan kita ketahui bersama desas desus tahun 2025 dosen harus bergelar doktor. Dengan adanya kerjasama bidang pertanian, ilmu lingkungan, akan terbuka kerjasama bidang lainnya seperti kehutanan, pendagogic dan lain-lain. Kerjasama ini akan kita sosialisasikan di internal Unilak, dinas-dinas, dan masyarakat Riau. Kita yakin akan ada mahasiswa baik dari Unilak ,maupun luar Unilak, banyak yang bisa kita harapkan dalam program percepatan doktor ini dapat terlaksana. Diawal-awal kita akan dibimbing dengan UMM. Kemudian jadi pengajar dan co Promotor. Dan nantinya akan mandiri. Tentu ini bagus sekali bagi Unilak menjadi pengalaman, dan ini kerajasama kita semua. Saya harap Pascasarjana bisa promosi secepatnya dan mahasiswa didapatkan terutama dosen-dosen Unilak yang belum S3," papar Dr Junaidi.

Usai penandatanganan turut dilakukan pemaparan oleh Prof Ahksanul yang menjabarkan bagaimana pelaksanaan proses kuliah, ujian disertasi di UMM. Selain itu dilakukan dialog bagi calon mahasiswa S3. Turut hadir Wakil Direktur I Pascasarjana Unilak Dr Iriansyah SH MH, Wakil Direktur II Dr Adi Rahmat SE MM, Kaprodi Magister Ilmu Hukum Dr Adriansah SH MAg MH, Sekretaris Magister Ilmu Hukum Silm Oktapani SH MH, Sekretaris Magister Managemen Rashid Abdillah PhD dan sejumlah dekan, dosen di Unilak.(*)


 Editor : Zulmiron

[Ikuti HarianTimes.com Melalui Sosial Media]


HarianTimes.com

Berita Lainnya

  • +

Panitia PRB 2026 Terus Natangkan Berbagai Persiapan, Zacky: Stand Pendaftaran Beroperasi Setiap Hari

UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026

Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium

Unilak Buka Pendataran Mahasiswa Baru 2026, UKT Bisa Dicicil Hingga 3 Kali

Upaya Pengelolaan Stres Pasien, Dosen Unimus Launching Intervensi Video Self-Management Hipertensi Ber-HKI

Lulus Profesi Insinyur di Unand, Dosen UIR Akmar Efendi Soroti Pemanfaatan Metode Machine Learning

Panitia PRB 2026 Terus Natangkan Berbagai Persiapan, Zacky: Stand Pendaftaran Beroperasi Setiap Hari

UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026

Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium

Unilak Buka Pendataran Mahasiswa Baru 2026, UKT Bisa Dicicil Hingga 3 Kali

Upaya Pengelolaan Stres Pasien, Dosen Unimus Launching Intervensi Video Self-Management Hipertensi Ber-HKI

Lulus Profesi Insinyur di Unand, Dosen UIR Akmar Efendi Soroti Pemanfaatan Metode Machine Learning



Tulis Komentar



HarianTimes TV +

Pipa Minyak Blok Rokan di Km 16 Balam, Rohil Bocor, Minyak Mentah Membasahi Hampir Sebagian Badan Jalan

24 Juli 2024
Harlindup, Aktivis Lingkungan Kunni Marohanti Turun ke Jalan Kampanyekan Keadilan Ekologis
05 Juni 2023
Rakernas Berakhir, SMSI Minta Presiden Joko Widodo Tidak Menandatangani Rancangan Perpres Publisher Right
08 Maret 2023
TERKINI +
Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
11 Januari 2026
Dengan Berkebaya Laboh Kekek, IKWI Riau Turut Berperan Pecahkan MURI Tari Zapin Massal
11 Januari 2026
Tari Zapin Massal Berkebaya Laboh Kekek Riau Pecahkan Rekor Dunia sebagai Warisan Budaya Takbenda
11 Januari 2026
Masuk MURI, SF Hariyanto: Zapin akan Terus Menari di Bumi Lancang Kuning
11 Januari 2026
1.026 Karateka se Riau Bertarung di Ajang Forki Riau Open Championship
10 Januari 2026
Demokrasi Lokal Berbiaya Mahal (Bagian I)
10 Januari 2026
749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025
10 Januari 2026
Deadline AJP PWI Award 2025 Diperpanjang hingga 15 Januari 2026, Segera Kirimkan Karya Terbaik!
10 Januari 2026
Percepat Pembangunan Daerah, Pemkab Kuansing Jajaki Kerjasama Pembiayaan Syariah dengan BRK Syariah
09 Januari 2026
Kunci Perkuat Kapasitas Fiskal Daerah, Syahrial Abdi: Optimalisasi PAD Harus Dilakukan Secara Serius dan Terukur
09 Januari 2026
TERPOPULER +
  • 1 Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
  • 2 Wujudkan Green Policing, Polda Riau 'Sulap' Pemukiman Transmigran Jadi Kebun Buah
  • 3 HAB ke-80 Jadi Momentum Refleksi bagi Seluruh ASN Kemenag
  • 4 KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku, Yusril: Penegakan Hukum Memasuki Era Baru
  • 5 Harapan SMSI Tahun 2026, Podcast Menjadi Institusi Pers
  • 6 Tahun Berganti, Antara Optimisme dan Pesimisme
  • 7 Polres Pelalawan Ungkap Peredaran Bawang Ilegal 19,5 Ton, Toha: Bukti Nyata Kepemimpinan yang Responsif
  • 8 Lewat Pelatihan Laundry Sepatu, PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas
  • 9 Mulai 1 Januari, Parkir di Alfamart-Indomaret Gratis
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
HarianTimes.com ©2018 | All Right Reserved