Hening Wicara Luncurkan Buku Puisi Pelangi Langit Perth

Pekanbaru, Hariantimes.com - Penyair perempuan Indonesia asal Riau, Hening Wicara atau yang juga akrab dipanggil Ibeth meluncurkan buku puisi terbarunya berjudul Pelangi Langit Perth di 9Nine Jazz Coffe, Pekanbaru, Sabtu (26/09/2020) malam.
Peluncuran buku ini diawali dengan bedah buku dan dilanjutkan dengan baca puisi. Acara bedah buku ini dipandu langsung oleh tuan rumah yang juga penyair Indonesia, Dheni Kurnia.
Dihadiri banyak penyair di antaranya Yoserizal Zein yang juga Kepala Dinas Kebudayaan Riau, A Aris Abeba, Kazzaini Ks, Fakhrunnas MA Jabbar, Syafruddin Saleh Sei Gergaji, Tien Marni, Kunni Masrohanti, Murparsaulian, Syahfitra, Qori Islami dan masih banyak lainnya. Hadir juga Bambang Kariyawan yang hadir didaulat sebagai pembedah buku.
''Kehadiran buku baru karya Hening Wicara ini menjadi warna baru, mencerahkan dan turut menyemarakkan kesusasteraan Indonesia, khususnya Riau, mencairkan kebekuan musim pandemi. Sekali lagi tahniah atas kelahiran buku ini,'' ujar Yoserizal Zein dalam sambutannya saat mengawali peluncuran buku ini.
Sementara itu, Bambang Kariyawan membedah buku ini secara detil. Bahkan 50 puisi tentang perjalanan penulis selama di Kota Perth yang ada dalam buku ini, dikelompokkannya secara rinci.
''Penulis menuangkan segala ingatan yang sudah diendapkan sejak 2018 dengan rapi. Mulai dari persiapan perjalanan, suasana dalam perjalanan dan banyak hal yang dijumpai di Kota Perth. Bahkan kuliner juga dikemas manis dalam puisi Ada kejelian dalam mengemas kenangan sehingga asyik untuk dinikmati,'' kata Bambang saat diskusi.
Selain Bambang, Hening Wicara juga hadir sebagai pembicara dan menjelaskan tentang proses kreatif lahirnya buku tersebut.
Usai Bambang membedah buku, dilanjutkan dengan pembacaan puisi oleh penyair dan tokoh seni Riau A Aris Abeba baru dilanjutkan dengan tanya jawab dan baca puisi oleh tamu undangan secara bergantian.
''Alhamdulillah, buku Pelangi di Langit Perth sudah terbit dan diluncurkan. Terimakasih buat sahabat semua yang mendukung dan menyemangati kami sehingga peluncuran ini berjalan lancar,'' kata Hening yang saat diskusi banyak menceritakan proses kreatif.(*)
Tulis Komentar