PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 157 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 153 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 281 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 166 Kali
Buka Puasa Bersama
IMA Chapter Pekanbaru Santuni 100 Anak Yatim

Koordinator Wilayah Dr Irvandi didampingi Presiden IMA Chapter Pekanbaru Peng Suyoto menyerahkan santunan.
Pekanbaru, Hariantimes.com - IMA Chapter Pekanbaru mengadakan buka bersama di Hotel Grand Elite Pekanbaru, Kamis (23/05/2019).
Acara berbuka bersama yang bertemakan IMA Chapter Pekanbaru Sinergi Nowadays ini Presiden IMA Chapter Pekanbaru Peng Suyoto dan Koordinator Wilayah Dr Irvandi Gustari bersama dengan 50 an anggota IMA.
Pada kegiatan buka puasa bersama ini, IMA juga menyerahkan paket bantuan kepada sekitar 100 anak-anak yatim melalui Rumah Zakat.
Presiden IMA Chapter Pekanbaru Peng Suyoto mengatakan, kegiatan ini semata-mata untuk silaturahmi antar anggota. Yang mana ini merupakan pertemuan pertama setelah pelantikan.
"Cocoklah dengan tema kita Sinergi Nowadays. Selain itu, di dalam acara ini kita juga memberikan paket santunan kepada 100 orang anak yatim agar Ramadhan ini lebih bermakna," ujar Peng Suyoto.
Sementara itu, Dr Irvandi Gustari mengatakan, IMA pada dasarnya adalah Sharing Knowledge dengan jalur koordinasi antar anggota.
"Semua pengetahuan bisa sharing apalagi dengan founder IMA Hermawan Kertajaya yang luar biasa. Semua bisa sinergi," ujar Irvandi seraya mengharapkan, IMA Chapter Pekanbaru dapat melaksanakan banyak kegiatan karena semua anggotanya adalah para pimpinan perusahaan yang ada di Pekanbaru.
"Ini semua adalah bos-bos perusahaan. Semoga program-program yang kita laksanakan bisa memberikan kemajuan untuk dunia usaha di Kota Pekanbaru," harap Irvandi.
Sedangkan, dalam tausiahnya Ustadz Budi mengatakan, puasa bukan hanya untuk umat Islam.
"Puasa adalah untuk orang-orang yang beriman, puasa sudah dilakukan oleh orang-orang sebelum kita dan puasa untuk orang-orang yang bertaqwa," terangnya.(*/ron)
Tulis Komentar