PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 158 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 154 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 283 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 167 Kali
Sempena HUT ke-36 Skadud 12 Lanud RSN
Komandan Skadud 12 Resmikan Pintu Gerbang Masuk dan Parkir Kendaraan

Senam zumba meriahkan HUT ke-36 Skadud 12 Lanud RSN.
Pekanbaru, Hariantimes.com - Komandan Skadud 12 Letkol PNB Asri Efendi Rangkuti meresmikan pintu gerbang masuk dan parkir kendaraan, Sabtu (04/05/2019).
Acara peresmian bersempena dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-36 Skadron Udara 12 Lanud Roesmin Nurjadin (RSN).
"Selama ini kalau kita lewat di Jalan Adi Sucipto, kita tidak pernah tahu dan merasakan itu adalah rumah kita, khususnya sebagai prajurit Skadud 12. Dengan berdirinya pintu gerbang masuk dengan icon ekor pesawat Hawk, maka kita merasakan wajah dan ini merupakan suatu kebanggaan bagi warga prajurit Skadud 12," ujar Komandan Skadud 12 Letkol PNB Asri Efendi Rangkuti.
Letkol PNB Rangkuti bersyukur, karena telah dianugerahi nikmat yang barokah. Karena disatu sisi, sudah membangun pintu gerbang masuk skadud 12. Dan disisi lain juga telah membangun sarana parkir kendaraan, agar kendaraan tetap aman dan terjaga kerapiannya.
"Kita berharap dengan memperingati HUT Skadud 12 ke -36 ini, kita harus berani melakukan perubahan baik dari segi sarana dan prasarana maupun mental, sikap, loyalitas dan pengabdian yang sesuai dengan jargon Kasau "Profesional, Militan, Inovatif". Saya tegaskan kepada personel Skadud 12, mari kita jaga dan pelihara rumah kita ini dengan baik, agar kita bisa bekerja dalam mendukung tugas TNI Angkatan Udara," tutur Letkol PNB Rangkuti.
Usai sambutan kemudian dilanjutkan dengan senam zumba, penyerahan sertifikat Bintara dan Tamtama teladan, pemberian tali asih, pemotongan tumpeng dan kue Ulang Tahun serta ditutup dengan doa, sebagai acara tambahan adalah, balap sarung, pecah balon, hula hoop berantai, perang naga,kursi panas, memindahkan karet dengan sedotan dan banyak lagi acara dan hiburan lainya.(fin)
Tulis Komentar