PILIHAN
+
3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Dibaca : 154 Kali
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Dibaca : 149 Kali
Sang Penolong
Dibaca : 274 Kali
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Dibaca : 165 Kali
Sekcam Kuantan Hilir : Selalu Siaga dan Waspada Terhadap Situasi

Tarmizi SPd, Sekcam Kuantan Hilir saat memberikan arahan kepada Linmas di TPS II Desa Gunung Melintang
Baserah, HarianTimes.com - Dalam kondisi apapun kita harus tetap siaga dan waspada terhadap penyelenggaraan Pemilu serentak tahun 2019 yang tentunya sangat berbeda dengan sebelumnya.
Demikian arahan Sekcam Kuantan Hilir, Tarmizi SPd saat melakukan pengecekan terhadap kesiapan panitia penyelenggara pemilu, Selasa petang (16/04/2019) di Desa Gunung Melintang, Kecamatan Kuantan Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau.
"Kita berharap kepada panitia untuk selalu berhati hati dalam menjalankan tugas sebagai penyelenggara pesta demokrasi tahun 2019 ini. Terutama, Linmas yang harus selalu siaga dan antisipatif terhadap potensi potensi rawan yang bisa saja terjadi diluar dugaan kita," kata Tarmizi.
Kemudian, lanjutnya, meskipun sudah disiagakan pihak kepolisian untuk pengamanan di masing - masing desa - desa, namun peranan Linmas diharapkan bisa membantu para panitia lainnya serta pihak keamanan tersebut.
"Bagaimanapun, Linmas memang ditugaskan sebagai pengamanan tingkat paling dasar dalam penyelenggaraan pemilu ini. Untuk itu, jalin komunikasi dan bangun kewaspadaan sebagai kesiapan kita dalam menjalani prosesi akbar ini," pesan Tarmizi. (hrp)
Tulis Komentar