Kanwil Ditjenim Riau Buka Layanan Eazy Passport di Mall Ciputra Seraya
DEN Support BUMN Rusia Investasi PLTN di Sultra
Atlet Binaraga Riau Juara Dunia, Plt Gubri: Jadi Kebanggaan dan Motivasi Bagi yang Lain

Pekanbaru, Hariantimes.com - Atlet Binaraga asal Bumi Melayu Lancang Kuning, Riau, Diding Grimon sukses meraih gelar Juara Dunia Binaraga pada pentas 14th WBPF, di Korea Selatan, baru-baru ini.
Prosesi penyambutan Diding pun dilakukan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau SF Hariyanto dan Kadispora Provinsi Riau Boby Rachmat di VIP Lancang Kuning Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, Riau, Senin (13/11/2023) pagi.
Dari bandara, Diding Grimon di arak menuju kediaman Plt Gubernur Riau (Gubri) Brigjen TNI (Purn) H Edy Natar Nasution.
Sampai di kediaman, peraih medali emas tersebut mendapat pelukan hangat dari Plt Gubri Edy Natar dan Ketua Umum KONI Pusat Letjen (Purn) Marciano Norman beserta rombongan.
Plt Gubri Edy Natar mengatakan, penyambutan atlet ini merupakan bentuk penghargaan dari Pemprov Riau karena telah mengharumkan nama Indonesia khususnya Provinsi Riau.
“Hari ini kita kepulangan atlet binaragawan Diding Grimon dari mengikuti pertandingan di Korea Selatan dan dia berhasil mendapatkan medali emas. Oleh karena itu saya memberikan apresiasi, saya ajak dia untuk bisa sarapan pagi bersama,” tutur Edy seraya menambahkan, prestasi Grimon bisa jadi motivasi bagi atlet yang lain.
Kehadiran Ketua Umum KONI Pusat Letjen (Purn) Marciano Norman beserta rombongan, juga membuktikan bahwa Riau mempunyai atlet yang hebat-hebat.
Sementara Ketum KONI Pusat Marciano menyampaikan apresiasi yang mendalam atas prestasi Diding Grimon.
Menurutnya, prestasi ini bukan hanya mengharumkan nama Riau tapi juga Indonesia.
“Saya bangga kepada atlet binaraga asal Riau. Ini bukti bahwa Riau punya banyak atlit yang hebat," ucapnya.
Untuk diketahui, Diding Grimon turun di kelas 85 Kg di kejuaraan World Bodybulding and Physique Sports (WBPF). Ia berhasil mengalahkan binaraga dari negara lain, tampil gemilang dengan menonjolkan otot-otot terbaiknya.(*)
Tulis Komentar