• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Home
  • Nasional
  • Riau
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Sportivitas
  • Sosialita
  • Wisata
  • More
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Advertorial
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • Indeks
PILIHAN +
Dua Babinsa Koramil 0321- 02/TP Patroli Siskamling di Rantau Kopar
Dibaca : 276 Kali
Raih 27 Suara, HR Mambang Mit Terpilih Nahkodai FKPMR
Dibaca : 244 Kali
Kanwil Kemenkum Bentuk Tim Kerja Divisi Pelayanan Hukum Bidang AHU dan KI
Dibaca : 279 Kali
Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
Dibaca : 1384 Kali
Dengan Berkebaya Laboh Kekek, IKWI Riau Turut Berperan Pecahkan MURI Tari Zapin Massal
Dibaca : 475 Kali

  • Home
  • Pendidikan

Kolaborasi Dunia Usaha dan Institusi Pendidikan, Rektor Unilak Berkunjung ke RAPP

Zulmiron
Kamis, 26 Mei 2022 22:38:23 WIB
Cetak
Rektor Unilak Pekanbaru Dr Junaidi melakukan kunjungan ke PT RAPP di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, Kamis (25/05/2022).

Pekanbaru, Hariantimes.com - Rektor Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru Dr Junaidi melakukan kunjungan ke PT Riau Andalan Pulp and Paper (PT RAPP)  di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, Kamis (25/05/2022).

Kunjungan dalam rangka silaturahmi dan untuk memfasilitasi karyawan PT RAPP untuk melanjutkan pendidikan dengan kuliah di Unilak.

Dalam kunjungan tersebut, Rektor Unilak turut didampingi Plt Direktur Pascasarjana Dr Adofl Bastian, Dekan Fahutan Unilak Ir Emmy Sadjati MSi, Kepala Kerjasama Unilak Dr Nurfaisal, Kabag Media dan Promosi M Revnu Ohara, dan sejumlah dosen.

Dr Junaidi sempat berkunjung ke Kerinci Central Nursery (KCN 2), salah satu pusat pembibitan pohon Eukaliptus dan Akasia yang dibangun sejak tahun 2015 di lahan seluas 14 hektar. KCN 2 ini berkapasitas 300 juta bibit pohon per tahun. Selain itu, Rektor Unilak dan rombongan juga melihat proses produksi kertas serta produksi serat viscose rayon.

Setibanya di PT RAPP, rombongan Unilak disambut hangat oleh jajaran manajemen di gedung RGE Technology Center. Gedung RGE-TC merupakan pusat penelitian dan pengembangan perusahaan Hutan Tanaman Industri ini. Berada di lantai dua, Rektor dan rombongan mendapatkan penjelasan sejarah berdirinya perusahaan, proses produksi serat rayon, pemasaran kertas PaperOne ke sejumlah negara Asia, Eropa dan Amerika serta berbagai program Community Development serta kontribusi dan dampak secara ekonomi keberadaan perusahaan ini terhadap masyarakat dan daerah.

Di gedung itu juga dilakukan pertemuan, dan diskusi, turut hadir perwakilan pekerja dari berbagi unit kerja di PT RAPP. Di depan perwakilan karyawan, Rektor Unilak menyampaikan penawaran untuk memfasilitasi para karyawan untuk melanjutkan pendidikan S1 dan S2.

"Di Unilak ada 21 Prodi S1 dan 3 Prodi S2, ini dapat dipilih oleh para karyawan dalam melanjutkan pendidikan, seperti Prodi Kehutanan, Ilmu Lingkungan dan prodi lainnya sangat cocok menjadi pilihan untuk melanjutkan studi, Unilak siap membantu dan memberikan pelayanan setiap mahasiswa yang kuliah," ujar Dr Junaidi di awal pertemuan.

Suasana pertemuan berlangsung hangat bahkan beberapa manajemen PT RAPP yang hadir merupakan alumni Unilak, suasana kekeluargaan makin terasa saat mengingat masa-masa kuliah di Unilak. Unilak mengucapkan terima kasih kepada PT RAPP yang telah banyak membantu dan memfasilitasi kunjungan yang dilakukan ke Pabrik.

"Kami patut berbangga bahwa di RAPP banyak alumni Unilak, tentu ini merupakan kebanggaan bagi almamater," ujar Dr Junaidi.

Saat mendapatkan penjelasan dari manajemen RAPP, rombongan Unilak dibuat kagum akan visi misi salah satu perusahaan kertas terbesar di dunia ini.

"Kita merasa bangga bahwa brand lokal yang dibuat dari tanah Pelalawan mampu tembus ke pasar Internasional, PaperOne telah puluhan tahun digunakan masyarakat Indonesia untuk kebutuhan kertas, bahkan kita di Unilak juga menggunakan produk kertas PT RAPP, dengan berkunjung tadi kita jadi tahu proses pembuatan kertas," ujar Rektor.

Ditambahkan Dr Junaidi, Unilak selaku institusi pendidikan telah banyak dibantu dan bekerjasama dengan PT RAPP, mulai dari program beasiswa anak-anak Riau yang kuliah di Unilak, bantuan fisik, bantuan SDM, hingga pelatihan relawan api dalam pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

Sementara itu Direktur PT RAPP, Mulia Nauli menyambut hangat kunjungan rombongan Unilak. Ia mengatakan perusahaan memiliki komitmen yang tinggi terhadap dunia pendidikan.

"Kita sangat mengapresiasi dan menyambut baik kedatangan Rektor dan Civitas Akademika Unilak, ini sebagai bentuk kolaborasi yang baik antara dunia usaha dengan institusi perguruan tinggi," ujarnya.

Mulia menambahkan perusahaan bagian dari grup APRIL ini juga memberi kesempatan kepada karyawan yang ingin melanjutkan studinya sesuai minat dan kualifikasinya.

Berdiri sejak tahun 1990an, seiring perkembangan perusahaan, dusun Pangkalan Kerinci yang saat itu hanya sebanyak 200 kepala keluarga, berkembang pesat menjadi Kabupaten Pelalawan. Daerah ini terus tumbuh menjadi daerah maju dengan jumlah penduduk lebih dari 200.000 jiwa.

"Sebagaimana filosofi yang ditanamkan oleh founder kami, kemudian menjadi prinsip keberlanjutan adalah keberadaan perusahaan haruslah membawa kebaikan bagi 5C yakni Community atau Masyarakat, Country atau Daerah/ Negara, Climate atau Lingkungan, Customer atau Pelanggan dan hanya dengan itulah Company atau Perusahaan dapat bertahan dan terus berkembang," papar Mulia.

Pada akhir kunjungannya, Rektor beserta rombongan Unilak turut melihat langsung proses pembuatan serat viscose rayon sebagai bahan baku kain. Lebih dari 4 jam rombongan Unilak berada di komplek RAPP dan diiringi dengan sesi foto bersama.(*)


 Editor : Zulmiron

[Ikuti HarianTimes.com Melalui Sosial Media]


HarianTimes.com

Berita Lainnya

  • +

Panitia PRB 2026 Terus Natangkan Berbagai Persiapan, Zacky: Stand Pendaftaran Beroperasi Setiap Hari

UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026

Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium

Unilak Buka Pendataran Mahasiswa Baru 2026, UKT Bisa Dicicil Hingga 3 Kali

Upaya Pengelolaan Stres Pasien, Dosen Unimus Launching Intervensi Video Self-Management Hipertensi Ber-HKI

Lulus Profesi Insinyur di Unand, Dosen UIR Akmar Efendi Soroti Pemanfaatan Metode Machine Learning

Panitia PRB 2026 Terus Natangkan Berbagai Persiapan, Zacky: Stand Pendaftaran Beroperasi Setiap Hari

UIR Ikut Terlibat di Riau Edutech Campus Summit Expo 2026

Perkuat Layanan Akademik, Unri Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium

Unilak Buka Pendataran Mahasiswa Baru 2026, UKT Bisa Dicicil Hingga 3 Kali

Upaya Pengelolaan Stres Pasien, Dosen Unimus Launching Intervensi Video Self-Management Hipertensi Ber-HKI

Lulus Profesi Insinyur di Unand, Dosen UIR Akmar Efendi Soroti Pemanfaatan Metode Machine Learning



Tulis Komentar



HarianTimes TV +

Pipa Minyak Blok Rokan di Km 16 Balam, Rohil Bocor, Minyak Mentah Membasahi Hampir Sebagian Badan Jalan

24 Juli 2024
Harlindup, Aktivis Lingkungan Kunni Marohanti Turun ke Jalan Kampanyekan Keadilan Ekologis
05 Juni 2023
Rakernas Berakhir, SMSI Minta Presiden Joko Widodo Tidak Menandatangani Rancangan Perpres Publisher Right
08 Maret 2023
TERKINI +
Dua Babinsa Koramil 0321- 02/TP Patroli Siskamling di Rantau Kopar
12 Januari 2026
Raih 27 Suara, HR Mambang Mit Terpilih Nahkodai FKPMR
12 Januari 2026
Kanwil Kemenkum Bentuk Tim Kerja Divisi Pelayanan Hukum Bidang AHU dan KI
12 Januari 2026
Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
11 Januari 2026
Dengan Berkebaya Laboh Kekek, IKWI Riau Turut Berperan Pecahkan MURI Tari Zapin Massal
11 Januari 2026
Tari Zapin Massal Berkebaya Laboh Kekek Riau Pecahkan Rekor Dunia sebagai Warisan Budaya Takbenda
11 Januari 2026
Masuk MURI, SF Hariyanto: Zapin akan Terus Menari di Bumi Lancang Kuning
11 Januari 2026
1.026 Karateka se Riau Bertarung di Ajang Forki Riau Open Championship
10 Januari 2026
Demokrasi Lokal Berbiaya Mahal (Bagian I)
10 Januari 2026
749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025
10 Januari 2026
TERPOPULER +
  • 1 Semarakkan HAB ke-80, Kemenag Pekanbaru Gelar Jalan Sehat Kerukunan
  • 2 Pastikan Anggaran 2026 Akuntabel, Rudy: Saya Instruksikan Seluruh Jajaran Bergerak Cepat dan Profesional
  • 3 Terkait Program Magang Hub, Kakanwil Kemenkum Riau Tekankan Kedisiplinan dan Inovasi
  • 4 Luncurkan Tabung Harmoni Hijau, Irjen Pol Herry Heryawan: Kita Bangun Masa Depan yang Mandiri dan Sejahtera
  • 5 Wujudkan Green Policing, Polda Riau 'Sulap' Pemukiman Transmigran Jadi Kebun Buah
  • 6 HAB ke-80 Jadi Momentum Refleksi bagi Seluruh ASN Kemenag
  • 7 KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku, Yusril: Penegakan Hukum Memasuki Era Baru
  • 8 Atasi Banjir di Panam, 10 Danau di Unri Diproyeksi Jadi Embung dan Kolam Resapan Air
  • 9 Harapan SMSI Tahun 2026, Podcast Menjadi Institusi Pers
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
HarianTimes.com ©2018 | All Right Reserved