PILIHAN
+
Kanwil Ditjenim Riau Buka Layanan Eazy Passport di Mall Ciputra Seraya
Dibaca : 286 Kali
DEN Support BUMN Rusia Investasi PLTN di Sultra
Dibaca : 305 Kali
Tinjau Korban Banjir
Dandim 0320/Dumai Serahkan Bantuan

Dandim 0320/Dumai, Letkol Inf Horas Sitinjak mengunjungi korban banjir di Kelurahan Bumi Ayu, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai.
Dumai, Hariantimes.com - Dandim 0320/Dumai, Letkol Inf Horas Sitinjak mengunjungi tenda darurat korban banjir di Kelurahan Bumi Ayu, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai.
Pada kesempatan, Dandim 0320/Dumai, Letkol Inf Horas Sitinjak melihat kondisi para pengungsi korban banjir.
“Betapa sangat sedih melihat keadaan yang menimpa saudara kita. Begitu juga melihat para anak-anak yang harus libur sekolah untuk sementara waktu dan tak dapat bermain seperti biasanya,†ujar Dandim 0320.
Dandim mengungkapkan, musibah memang tak pernah diminta. Karena ini adalah salah satu ujian dari Tuhan.
"Kita sebagai umat Tuhan harus mampu dengan ikhlas dan lapang dada untuk menerimanya. Dengan musibah ini, kita harus mampu untuk tabah dan sabar. Dan kedepannya untuk lebih waspada dan menjaga lingkungan agar jika nantinya musibah ini terjadi itu juga merupakan nikmat dari Tuhan," tutur Dandim.
Dikesempatan itu, Dandim 0320 Dumai menyerahkan langsung bantuan bagi korban banjir yang masih bertahan di tenda darurat.
Dandim menyerahkan bantuan berupa makanan siap saji hingga air minum kemasan, guna memasok bahan pangan bagi korban banjir.
“Kami berharap bantuan berupa bahan makanan ini bisa bermanfaat. Serta bisa meringankan beban korban banjir di Kelurahan Bumi Ayu,†terangnya usai penyerahan bantuan, pada masyarakat. Saat ini ada 22 Kepala Keluarga (KK) berada di tenda pengungsian. 20 KK berasal dari RT 1 Kelurahan Bumi Ayu dan dua KK dari RT 1 Kelurahan Bukit Datuk.
Dandim beserta keluarga besar Kodim 0320 Dumai berharap banjir dari luapan Sungai Dumai ini bisa segera surut, agar masyarakat bisa kembali ke rumahnya dan beraktifitas seperti biasa dan anak anak generasi bangsa bisa mulai sekolah dan belajar.
Beliau juga menyampaikan kepada prajurit untuk ikut bantu evakuasi warga, pekerjaan kemanusian dilakukan secara optimal agar terhindar dari wabah penyakit apalagi korban jiwa.
Dandim didampingi Kasdim 0320 Dumai, Pasiter Kodim 0320, Pasipers Kodim 0320 beserta anggota lainnya ikut juga berbaur digenangan banjir yang melanda Kecamatan Dumai Selatan yang berbatasan oleh dua kelurahan. Yakni Kelurahan Bumi Ayu dan Kelurahan Bukit Datuk.
Bantuan diserahkan langsung oleh Dandim 0320 Dumai dan diterima langsung oleh Ketua RT 01, Kelurahan Bukit Datuk Supriyanto, dan disaksikan warga yang berada di tenda pengungsian.(*/ron)
Tulis Komentar