PILIHAN
+
Kanwil Ditjenim Riau Buka Layanan Eazy Passport di Mall Ciputra Seraya
Dibaca : 287 Kali
DEN Support BUMN Rusia Investasi PLTN di Sultra
Dibaca : 306 Kali
Bantu Korban Bencana Sulteng
Sekwan Riau Serahkan Bantuan Melalui FPR

Bagian Persidangan dan Produk Hukum Sekwan Riau menyerahkan bantuan bencana Sulteng melalui Forum Pemred Riau (FPR), Senin (15/10/2018).
Pekanbaru, Hariantimes.com -
Bagian Persidangan dan Produk Hukum Sekretariat DPRD (Sekwan) Riau menyerahkan bantuan korban bencana gempa dan tsunami Palu, Sigi dan Donggala, Senin (15/10/2018).
Bantuan dari Bagian Persidangan dan Produk Hukum Sekwan Riau yang diserahkan melalui Forum Pemred Riau (FPR) diterima Ketua Pokja Politik Luna Agustin dan Koordinator Humas FPR Del Fadilah, Rahmad dan Alvie Abidin di ruangan kerja Kepala Bagian Persidangan dan Produk Hukum Muflihun Sstp MAp.
Pada kesempatan itu, Muflihun mengucapkan banyak terima kasih kepada pForum Pemimpin Redaksi (FPR) Riau yang telah membuka penggalangan donasi bagi para korban Palu, Sigi dan Donggala.
"Saya selaku mewakili Sekretaris DPRD Riau mengucapkan terima kasih kepada FPR yang sudah menjadi perpanjangan tangan atas bantuan yang kami berikan ini. Mudah-mudahan bantuan ini dapat sedikit meringankan beban saudara kita yang ada Palu, Donggala dan Sigi," ujar Muflihun.
Sebelumnya, FPR juga telah menerima bantuan untuk korban Sulawesi Tengah (Sulteng) dari kelompok mahasiswa dan masyarakat Kampar berupa pakaian dan makanan siap saji.
FPR juga telah menerima bantuan dari Komunitas Fals Indonesia Wilayah Riau lewat rekan Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI) Riau.
Presiden FPR melalui Ketua Pokja
Luna Agustin mengatakan, dengan adanya bantuan dari Sekwan Riau melalui Kabag Persidangan dan Produk Hukum ini semoga menjadi ladang amal ibadah dan yang menerima bantuan nanti dapat terbantu.
"FPR yang merupakan wadah diskusi dan perkumpulan bagi para pemimpin redaksi di Riau memiliki sejunlah program, termasuk program sosial untuk para korban bencana di Sulteng," kata Luna.
Sementara itu, Del Fadila mengungkap, FPR akan terus melaksanakan kegiatan yang dapat memberi manfaat bagi publik secara luas.
"Selain diskusi publik, FPR juga akan gencar melaksanakan kegiatan positif seperti yang dilakukan saat ini dalam penggalangan dana untuk korban bencana," kata Del seraya menambahkan, FPR juga bertekad untuk menjadi penggerak kebaikan yang manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.
"Dalam setiap kegiatan FPR akan ada lebih 40 media baik televisi, radio, koran dan media online yang akan membackup berita untuk disebarkan sebagai informasi positif bagi masyarakat," kata Del.(*/ron)
Tulis Komentar