PILIHAN
+
Kanwil Ditjenim Riau Buka Layanan Eazy Passport di Mall Ciputra Seraya
Dibaca : 279 Kali
DEN Support BUMN Rusia Investasi PLTN di Sultra
Dibaca : 299 Kali
Tim Futsal Puteri UIR Juara IV Liga Mahasiswa Nasional
Rektor: Sungguh Saya Bangga

Tim Futsal Putri UIR Juara IV Liga Mahasiswa Futsal 2018 di GOR STTD Cibitung Bekasi, pada 7 hingga 16 Desember 2018).
Pekanbaru, Hariantimes.com - Tim Futsal Putri Universitas Islam Riau (UIR) Juara IV Liga Mahasiswa Futsal 2018 di GOR STTD Cibitung Bekasi, pada 7 hingga 16 Desember 2018).
Prestasi Tim Futsal Putri di tingkat nasional ini menjadi bukti sejarah bagi UIR dan Riau bahwa kemampuan anak-anak UIR tak kalah dengan pemain-pemain futsal nasional yang memperkuat sejumlah universitas terkemuka.
''Walau kita meraih posisi keempat, tapi prestasi itu sudah sangat luar biasa. Apalagi untuk pertama kali, kita bisa menembus semi final dan kalah melawan Universitas Pendidikan Indonesia. Sungguh saya bangga. Menjadi juara di Sumatera saja saya senangnya minta ampun. Apalagi masuk ke semi final nasional,'' ujar Rektor UIR Prof Dr H Syafrinaldi SH MCL saat menerima kedatangan Manager Zulrafli bersama tim di Gedung Rektorat Kampus UIR Pekanbaru, usai Shalat Jumat (21/12/2018).
Turut mendampingi Rektor, Wakil Rektor I Dr Syafhendry, Wakil Rektor II Ir Asrol dan Wakil Rektor III Ir Rosyadi. Selain itu Kepala BPPA Dr Thamrin S bersama Sekretaris Fahridar Hasibuan, Kepala Biro Keuangan Azwirman, Kepala BAAK Ir Akmar Effendi, Kepala Kantor International Office Dr Husnul Kausarian dan Kabag Humas Dr Syafriadi.
Dari Tim Futsal, disamping Zulrafli hadir pula Ricky Fernando (Pelatih), Abdi Ramadhan (Asisten Pelati), Muspita (Official), Nova Risma (Official) dan seluruh pemain.
Rektor mempersilakan anak-anak terus dibina supaya mereka berprestasi lebih baik lagi. Tapi kuliah jangan ditelantarkan.
Menurut Zulrafli, Tim Futsal Puteri UIR berlaga ke Liga Mahasiswa Nasional mewakili Pulau Sumatera. Dan ada 14 perguruan tinggi dari masing-masing zona. Ke-14 tim itu adalah Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Budi Luhur, Universitas Padjadjaran, Universitas Trisakti, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Negeri Malang, Universitas Islam Riau, Universitas Brawijaya dan STIKIP Pasunda.
Diakui, pengalaman berlaga di tingkat nasional merupakan kali pertama diikuti Tim Futsal Puteri. Tapi dengan semangat tinggi, anak-anak berhasil melewati babak penyisihan dengan baik. Lalu melaju ke semi final.
''Dalam lima tahun berturut-turut empat besar itu tak bergeser dari 4 tim yang sudah punya nama besar besar, bahkan ada tim yang diperkuat sejumlah pemain nasional. Alhamdulillah, UIR bisa masuk walau pada akhirnya kalah melawan UPI,'' kata Zulrafli.
Adapun Juara I UPI, Juara II UNJ dan Juara III UNYogyakarta. Selain mengantongi juara keempat, Tim UIR juga dinobatkan sebagai Best Management.
''Mudah-mudahan prestasi tahun berikutnya lebih baik dari tahun ini,'' ujar Dosen FKIP UIR ini.(*/ron)
Tulis Komentar