Minggu, FPK Riau akan Gelar Parade Bhinneka Tunggal Ika dan Pagelaran Budaya Nusantara

Pekanbaru, Hariantimes.com - Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Riau akan mengadakan Parade Bhinneka Tunggal Ika dan Pagelaran Budaya Nusantara pada hari Minggu (20/08/2023).
Parade Bhinneka Tunggal Ika dan Pagelaran Budaya Nusantara ini akan diselenggarakan mulai pukul 06.00 WIB hingga 17.00 WIB di Jalan Gajah Mada Pekanbaru.
Ketua Panitia Pelaksana Parade Bhineka Tunggal Ika dan Pagelaran Budaya Nusantara, Peng Suyoto BCom didampingi Sekretaris Panitia Pelaksana Jailani menjelaskan, Parade Bhinneka Tunggal Ika dan Pagelaran Budaya Nusantara ini diselenggarakan untuk membangkitkan semangat keberagaman dan kebangsaan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Pada Parade Bhinneka Tunggal Ika dan Pagelaran Budaya Nusantara nanti, kita akan menampilkan seni budaya dari 12 daerah dari paguyuban-paguyuban yang bernaung di FPK Provinsi Riau. Yakni Melayu, Minang, Aceh, Sumbagsel, Batak, Maluku, Makasar, Jawa, Sunda, Kalimantan, Papua dan Tionghoa," sebut Peng Suyoto saat jumpa pers dengan insan pers di Kantor Kesbangpol Riau, Jumat (11/08/2023) siang.
Turut hadir, Kaban Kesbangpol Riau Jenri Ginting, Ketua FPK Riau H Auni M Noor, Koordinator Media Fakhrunnas MA Jabbar serta sejumlah jajaran pengurus FPK Riau.
Dikatakan Peng Suyoto, Parade Bhinneka Tunggal Ika ini rencananya akan dibuka Gubernur Riau H Syamsuar dan barisan Parade akan dilepas Ketua Dewan Pembina FPK Riau Brigjend TNI (Purn) H Edy Natar Nasution SIP.
"Parade Bhinneka Tunggal Ika akan diikuti oleh sedikitnya 4.000 peserta yang terdiri dari Drum band Laperu, Drum band SMK Taruna, Drum band SMP 9, 50 Purna Paskibraka Indonesia Provinsi Riau yang akan membawa Bendera Merah Putih sepanjang 78 meter, Dewan Pengurus FPK Riau, 57 pasang pakaian adat berbagai daerah barisan bhinneka tunggal Ika dan 57 paguyuban yang tergabung di FPK Riau," papar Peng Suyoto.
Selain itu,juga ada bazar makanan dan kerajinan khas daerah yang diikuti oleh 46 paguyuban. Jadi masing-masing paguyuban ini nantinya akan menampilkan ciri khas daerahnya masing-masing.(*)
Tulis Komentar