3.538 Visa Jemaah Haji Riau telah Diterbitkan
Saat di Embarkasi Batam, Jemaah Haji Terima Uang Saku Rp3.187.500
Sang Penolong
Pasca PSU, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
Menyambut HPN 2023, Seminar Pertambangan, Kelautan dan Sawit Digelar

Jakarta, Hariantimes.com - Menyambut Hari Pers Nasional (HPN) 2023 yang akan diadakan di Medan, Provinsi Sumatera Utara, mulai tanggal 01 hingga 09 Februari 2023 mendatang, Panitia Pusat HPN mengadakan rapat intern mendengarkan laporan kegiatan masing-masing bidang di Sekretariat PWI Pusat, Selasa (10/01/2023).
Ketua Panitia HPN 2023, Mirza Zulhadi dan Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari memimpin rapat tersebut.
Mirza Zulhadi menjelaskan, dalam rangkaian HPN 2023 ini, akan ada kegiatan. Di antaranya akan diadakan seminar di Jakarta dan Surabaya.
"Khusus seminar di Jakarta, tema seminar tentang pertambangan. Sedangkan seminar yang diadakan di Surabaya oleh PWI Jawa Timur memang diadakan sebatas untuk memperingati HPN saja. Tema yang diusung dalam seminar di Surabaya adalah tentang kelautan," ungkap Mirza Zulhadi.
Sedangkan seminar di Medan, sebut Mirza Zulhadi, akan mengangkat tema Sawit.
"Hanya saja narasumber yang akan menjadi pembicara belum ditetapkan. Jadi masih ada waktu. Sedangkan seminar di luar HPN, silahkan saja diadakan," tutur Mirza Zulhadi.
Sementara itu, Atal S Depari meminta kepada panitia untuk seling mengingatkan diantara panitia agar yang namanya sudah tercantum di kepanitiaan diharapkan hadir di kota Medan pada hari pelaksanaan HPN mendatang.
"Kita saling mengingatkan, karena tiket sudah ditetapkan nama masing-masing. Jangan sampai tiket sudah dipesan, tapi tidak jadi berangkat ke kota Medan," tutur Atal S Depari.
Mirza Zulhadi sebelumnya juga mengatakan, acara puncak dan pendaaan sudah disiapkan matang.
"Selama ini yang tertunda atau terlambat dalam mengantisipasi keputusan karena kita selalu harus bolak balik Jakarta-Medan," kata Mirza Zulhadi.
Dalam rapat itu, panitia HPN juga membahas masalah persiapan mengenai kehadiran Presiden Joko Widodo di acara puncak HPN yakni pada 09 Februari 2023.
"Sudah menghubungi Mensesneg soal keinginan kita agar Presiden hadir melalui pesan WhatsApp, Mensesneg sudah baca undangan kita dan pada dasarkan sudah ok bahkan sudah diproses. Jadi sudah diproses, kita tinggal memantau dan yang lebih penting lagi kita menanti panggilan untuk audiensi," jelas Nurjaman Mochtar.
Mengenai acara lainnya seperti seminar pers, seminar tentang bagi hasil, seminar tentang olahraga, diakui Nurjaman sudah jadi semua paketnya serta harga dan tempat penyelenggaraan seminar.
"Yang harus di sinkronisasi dengan tim pihak Sumut soal anggaran, tempat sudah ditentukan, yang jelas ada dua kerjasama kita dengan kampus dan satu di luar kampus untuk menyelenggarakan seminar," ujar Nurnaman.
Ada juga seminar terkait olahraga, di luar kegiatan rakernas Siwo Wartawan Olahraga (Siwo) yang digelar oleh Siwo Pusat dengan peserta seluruh Siwo provinsi.
Berbagai persiapan lainnya juga dibahas dalam rapat intern panitia pusat HPN, di antaranya, persiapan kehadiran para duta besar negara sahabat, serta seminar internasional dimana akan mengundang pembicara dari Inggris dan Australia.
Ada beberapa hotel yang dialokasikan untuk kegiatan HPN 2023 ini, di antaranya Hotel Adhi Mulia, Hotel Mercure, Hotel Santika dan Hotel Aryaduta.(*)
Tulis Komentar