Kanal

DMDI Riau Gelar Buka Puasa Bersama Dan Persiapan Pelantikan

PEKANBARU, Hariantimes.com -  Guna menjalin kebersamaan dan silaturahami semasa pengurus, Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Provinsi Riau menggelar buka puasa bersama di Kantor Sekretariat DMDI Riau Jalan Jenderal Sudirman Kompleks Sudirman Bisnis Center No. 7&8, Pekanbaru, Sabtu (8/4/2023) sore.

Acara yang dihadiri Ketua Umum DMDI Riau Drs H Masrul Kasmy, MSi juga diahdir pengurus lainnya yang berlangsung penuh keakraban dan kekompakan.

Bersamaan dengan agenda buka puasa bersama pada 17 Ramadan 1444 Hijriyah, juga digelar rapat persiapan pelantikan, seminar internasional dan program kerja DMDI ke depan.

"Alhamdulillah acara buka puasa bersama berlangsung lancar dan penuh keakraban. Apalagi kepengurusan DMDI Riau ini baru dibentuk dan kami juga menggelar rapat persiapan pelantikan," ujar Ketua Umum DMDI Riau  Masrul Kasmy usai memimpin rapat persiapan pelantikan DMDI Riau, Sabtu (8/4/2023) malam.

Ia menyebutkan, pelantikan pengurus DMDI Riau yang akan berlangsung setelah lebaran ini, tepatnya pada tanggal 3 Mei 2023 mendatang, juga membahas agenda lain, seperti persiapan acara di Negara Kamboja serta pembahasan agenda lain yang dianggap perlu.

Menurut Masrul Kasmy, pelantikan pengurus DMI Riau nantinya akan dilantik langsung oleh Ketua DMDI Indonesia, Herman Deru yang juga Gubernur Sumsel. 
 

Sedangkan Presiden DMDI Melaka, TUN Sri Utama Dr H M Ali Rustam yang saat ini menjabat sebagai Ketua Menteri Malaka akan menyematkan pin DMDI dan memberikan kata sambutan.

"Kami juga akan mengundang  Gubernur Riau, Drs H Syamsuar MSi, budayawan dari Singapore, Brunai Darussalam  dan budayawan dari Malaysia serta budayawan dari Kepulauan Riau serta yang lainnya," ujarnya.

Menurutnya, dalam Seminar Internasional Budaya Melayu sempena pengukuhan itu juga mengundang dua profesor ahli sejarah dari Malaka dan profesor dari Indonesia. Tentunya diharapkan seminar ini benar-benar memberikan manfaat yang bersar bagi bangsa Melayu  di dunia Internasional maupun di Indonesia.

"Makanya dalam menghadapi acara pelantikan kita nanti, kami mengharapkan seluruh pengurus DMDI Riau agar aktif memberikan masukan dan sumbangsih pemikirannya agar kegiatan kita ini berjalan lancar," harapnya.

Masrul juga menyebutkan, DMDI Riau memiliki  peran penting dalam membina dan menjaga hubungam baik bangsa Melayu Dunia, khususnya masyarakat Islam. Tentunya selama kepengurusan DMDI Riau ini agar tetap menjaga kekompakan dan kebersamaan.

"Kami juga mengharapkan agar pengurus DMDI kabupaten/kota di Riau dapat menjalin kerjasama dan saling bertukar informasi agar organisasi DMDI Riau tidak hanya sekedar namanya saja yang besar, namun kita akan membuat program kerja sesuai dengan tujuan DMDI," harapnya.(*)

Berita Terkait

Berita Terpopuler