Kanal

Karang Taruna Goro Massal Bersama Masyarakat

Meranti, Hariantimes.com - Karang Taruna Kecamatan Tasik Putri Puyu gotong royong (goro) massal, Jumat (08/11/2019).

Kegiatan ini dalam rangka mewujudkan Jecamatan Tasik Putri Puyu yang indah, bersih dan bestari.

Hadir dalam acara itu, Kabag Humas dan Protokol Meranti Hery Saputra SH, Ketua Karang Taruna Meranti yang juga Camat Tebing Tinggi Timur Rayan Pribadi SH, Camat Tasik Putri Puyu Sugiati SPi MSi beserta Jajaran, Tokoh Pemekaran Kecamatan Tasik Putri Puyu Amiruddin SE, Kades Bandul Zahari AS dan Tokoh Masyarakat lainnya.

Dalam sambutannya, Camat Tasik Putri Puyu Sugiati mengucapkan terima kasih kepada para pemuda perwakilan Desa Se-Tasik Putri Puyu, khususnya yang tergabung dalam Karang Taruna dan KNPI, yang telah ikut serta dalam gotong royong masal menuju Tasik Putri Puyu yang Indah, Bersih dan bestari. Ia juga berharap, acara serupa dapat digelar di setiap Desa yang didukung pemuda dan masyarakat.

"Terima kasih atas partisipasi aktif dari ormas Karang Taruna dan KNPI, serta masyarakat dalam acara gotong royong masal ini. Semoga kegiatan serupa dapat di ikuti oleh setiap desa, untuk mewujudkan Tasik Putri Puyu yang bersih, indah dan bestari," ucap Camat.

Hal senada juga disampaikan oleh Kabag Humas dan Protokol Meranti Hery Saputra SH, yang mengucapkan apresiasi yang tinggi kepada pemuda dan masyarakat Tasik Putri Puyu, yang dengan inisiatif menggalakkan program Jumat bersih.

Ia menegaskan, hal itu sesuai dengan program yang sedang digalakkan oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, dalam mewujudkan Meranti yang bersih, indah dan sehat. Oleh karena itu, Pemkab Meranti siap mendukung penuh kegiatan tersebut. 

"Terima kasih kita ucapkan kepada masyarakat atas kekompakan masyarakat yang berinisiatif menggalakkan Jum'at bersih, di Kecamatan Tasik Putri Puyu. Kita dari Pemerintah Kabupaten siap memberikan pelayanan dan dukungan," ujar Hery Saputra SH.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Kepulauan Meranti Rayan Pribadi SH mengatakan, Jumat minggu depan pihaknya akan melaksanakan temu karya I Karang Taruna, Kecamatan Tasik Putri Puyu. 

Rayan berharap dalam pertemuan itu nanti, semua masyarakat khususnya para pemuda dapat bergandeng tangan dalam mensukseskan program Kecamatan.

Sekedar informasi, dalam kegiatan itu disamping membersihkan lingkungan dari sampah, para peserta juga melakukan penghijauan atau penanaman pohon. Penanaman pertama dilakukan oleh Kabag Humas dan Protokol Meranti, Hery Saputra yang diikuti Camat dan lainnya.(*)

Penulis : Yudi Prayogi Purba

Berita Terkait

Berita Terpopuler