?Pekanbaru, Hariantimes.com - Universitas Lancang Kuning (Riau) secara resmi menerima Surat Keputusan (SK) Pendirian Program Doktor Manajemen dari Kemdiktisaintek.
?
Surat keputusan bernomor 1025/B/O/2025 yang ditandatangani 18/11/2025 oleh Setiawan Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi diterima oleh Unilak, Selasa (25/11/2025).
?
"Alhamdulillah, SK Prodi S3 sudah keluar. Terimakasih atas dukungan Pembina yayasan, Ketua Yayasan Raja Ali Haji, kementerian atas kepercayaan yang diberikan. Dan tim internal yang telah bekerja keras dengan sungguh-sungguh" ujar Rektor Unilak Prof Dr Junaidi.
?
?Berdirinya prodi S3 ini atas semangat dan dorongan alumni, masyarakat, para tokoh Riau, mitra yang berharap Unilak berdiri Prodi S3 Manajamen.
Sebelum SK ini keluar, cerita Prof Junaidi, telah banyak alumni ingin kuliah S3 manajemen.
"Setiap ada kegiatan diluar banyak yang bertanya, Prof kapan berdiri S3, saya mau daftar jadi mahasiswa," katanya.
?
?Pertanyaan dari alumni dan masyarakat ini menjadi motivasi bagi Unilak, segera menyiapkan tim dan kerangka kerja.
"Alhamdulillah SK keluar, terimakasih Pak Menteri, proses cepat dan berlangsung lancar. Ini tonggak sejarah bagi Unilak. Unilak akan terus berkomitmen dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi yang berkualitas, Dengan menyiapkan tenaga dosen berkualitas, dosen lulusan kampus luar negeri dan unggul di Indonesia," ujar Prof Junaidi.
?
?Dengan keluarnya SK Prodi S3 Manajemen, dalam waktu dekat Unilak membuka penerimaan mahasiswa baru, beberapa alumni, calon mahasiswa baru telah terdata dan didorong untuk mendaftar menjadi mahasiswa Doktor Manajemen Unilak.(*)