Pekanbaru, Hariantimes.com -Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Publik (Himia Publik) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Islam Riau (Fisipol UIR) mengadakan Pendidikan Lapangan Administrasi Publik (PLAP) di Desa Rantau langsat, Kecamatan Batang Gansal, Jabupaten Indragiri Hulu.
Sebelum menuju lokasi PLAP, rombongan Himia Publik dilepas oleh Wakil Dekan 3 Fisipol UIR Dr Kasmanto Rinaldi SH MSi, Jumat (14/12/2018).
Ketua Pelaksana, Yudi Harmes mengatakan, kegiatan PLAP dilakukan selama 5 hari, yakni mulai Senin (03/12/2018) hingga Jumat (07/12/2018). Kegiatan ini bertujuan untuk melaksanakan salah satu catur darma perguruan tinggi Universitas Islam Riau yakni Pengabdian.
“Ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap satu tahun sekali dimana selain melaksanakan salah satu catur darma perguruan tinggi, dan juga sebagai Pengimplementasi Ilmu-ilmu Administrasi Publik pada umumnya dan melihat permasalahan desa pada khususnya serta meningkatkan rasa kekeluargaan serta kekompakan Mahasiswa Ilmu administrasi Publik FISIPOL UIR, diikuti 137 mahasiswa baik panitia maupun peserta serta didampingi oleh Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik',' katanya.
Desa Rantau langsat dipilih, karena termasuk kawasan Taman Nasional Bukit Tiga Puluh yang dirasa cocok untuk dilakukannya kegiatan pengabdian dan melihat permasalahan-permasalahan yang terjadi di Desa Rantau Langsat serta mempunyai pemandangan yang indah.
Selama 5 hari, kegiatan diisi dengan kegiatan positif baik kkademik maupun non-akademik yakni dilaksanakanya seminar untuk melihat permasalahan yang terjadi di Desa Rantau Langsat. Salah satunya di sektor pendapatan asli desa serta pendapatan masyarakat, baik itu buah kelukup, getah jernang dan damar. Mahasiswa juga diajak melaksanakan kegiatan sosial berupa pemberian plang penamaan jalan dan pemberian bibit produktif yakni jeruk dan cabe kepada masyarakat, sosialisasi ke sekolah-sekolah serta dilaksanakan tracking objek wisata di Desa Rantau Langsat, seperti air terjun pepunawan serta batu tobat yang memiliki cerita oleh masyarakat Rantau Langsat.
Sepulang dari PLAP, Yudi berharap mahasiswa Administrasi Publik FISIPOL UIR mendapat pelajaran melalui kegiatan pengabdian. “Setidaknya rekan-rekan mahasiswa mendapat ilmu yang tidak mereka peroleh di bangku kuliah dengan melihat permasalahan yang terjadi di lapangan,'' ujarnya.(*/ron)