Kanal

Terpilih Aklamasi, Rudi Hartono Diganjar Ketuai PC PGRI Kuantan Hilir Seberang Periode 2020 - 2025

TELUK KUANTAN, HarianTimes.com - Melalui Konferensi Cabang (Konfercab) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Ke-V Tahun 2021 yang dilaksanakan di SMPN 2 Pulau Kulur Kecamatan Kuantan Hilir Seberang (KHS), Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau pada Kamis (04/11/2021).
Dalam kegiatan yang di buka langsung oleh Camat Kuantan Hilir Seberang Novrion SSos, Rudi Hartono SPd terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pengurus Cabang (PC) PGRI Kecamatan Kuantan Hilir Seberang periode 2020 - 2025.
 
Dimana dalam pelaksanaan Konfercab PGRI Ke-V tersebut, dihadiri oleh Wakil Ketua 1 Pengurus Daerah (PD) PGRI Kabupaten Kuansing, Suhelmon MA didampingi Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan Kecamatan Kuantan Hilir Seberang, Jasmadi SPd.
 
Rudi Hartono SPd yang terpilih secara aklamasi menahkodai PGRI Kuantan Hilir Seberang tersebut, usai pelaksanaan Konfercab sekaligus juga dilaksanakan pelantikan bersama Pengurus Cabang PGRI Kuantan Hilir Seberang lainnya.
 
Adapun nama-nama Pengurus Cabang PGRI Kecamatan Kuantan Hilir Seberang periode 2020 - 2025 tersebut, yakni Rudi Hartono SPd sebagai Ketua, Masrur SPd MSi dan Andrian Fajar SPd selaku Wakil Ketua 1 dan 2, Fendri SPd dipercayakan sebagai Sekretaris dan Maryunis SPd sebagai Wakil Sekretaris, serta Diana Olensia SP selaku Bendahara dan Yunidaifi Hasdi SPd sebagai Wakil Bendahara.
Sementara itu, untuk pengurus yang mengisi bidang-bidang, yakni Saja Hatar SPd SD di bidang Organisasi dan Kaderisasi, Hariaman Sinaga SPd di bidang Pengembangan Profesi, Darlis SPd di bidang Pengembangan Karier, Firman Edi SAg di bidang Kode Etik, Advokasi, Bantuan Hukum dan Perlindungan Profesi.
 
Kemudian, Nurhaida Yunus SPd di bidang Pengabdian Masyarakat, Junaida SPd di bidang Pembinaan dan Pengembangan Lembaga Pendidikan, Indrawati SPd di bidang Kerjasama dan Pengembangan Usaha, Musbah SPdI di bidang Kesejahteraan dan Ketenagakerjaan, Popi Giningsih SPd AUD di bidang Pemberdayaan Perempuan, Ahmad Yani SPd di bidang Komunikasi dan Informasi, Anjusman SPd di bidang Olahraga, Seni dan Budaya, Jamris SAg di bidang Kerohanian dan Karakter Bangsa, Suandi SPi di bidang Hubungan Dalam dan Luar Negeri, Husnerwati SPd di bidang Pengembangan Pendidikan Khusus dan Non Formal.
 
Dalam sambutannya, Wakil Ketua 1 PD PGRI Kabupaten Kuansing, Suhelmon MA berpesan agar para guru mampu menjaga soliditas dalam bingkai PGRI maupun secara pribadi.
 
"Semoga ke depan kita lebih memantapkan soliditas dan solidaritas PGRI sebagai organisasi profesi guru yang kuat dan bermartabat," harapnya.
 
Sementara itu, sebelumnya Camat Kuantan Hilir Seberang Novrios SSos saat membuka Konfercab PGRI Ke-V tersebut, juga berpesan agar PGRI Kuantan Hilir Seberang bisa menjadi yang terbaik se Kabupaten Kuantan Singingi ke depannya.
 
"Semoga PC PGRI Kecamatan Kuantan Hilir Seberang ke depan bisa lebih solid lagi dan mampu mengharumkan nama Kabupaten Kuantan Singingi terutama Kecamatan Kuantan Hilir Seberang melalui dunia pendidikan khususnya prestasi yang membanggakan nantinya," harapnya.*

Berita Terkait

Berita Terpopuler