Kanal

Wabup Syamsuddin Uti Kukuhkan 30 Orang Paskibraka Inhil

Inhil. Hariantimes.com - sebanyak 30 orang Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) telah dikukuhkan secara resmi, Senin (16/8/2021) sore. 

Pengukuhan yang berlangsung di Gedung Engku Kelana Tembilahan ini dalam rangka menyambut perayaan HUT RI ke-76 tahun 2021 yang bertindak selaku Pembina Upacara Wakil Bupati Inhil H Syamsuddin Uti. 

Saat itu, pengukuhan dilakukan oleh Wakil Bupati Inhil H Syamsuddin Uti dan dihadiri unsur Forkopimda Inhil serta sejumlah pejabat eselon dilingkungan Pemkab Inhil.

Dari 30 orang Paskibraka tersebut, 16 orang diantaranya adalah putra dan 14 orang putri.

Wabup yang diwawancarai awak media usai pengukuhan Paskibraka mengatakan, berkat rahmat Allah dan Alhamdulillah semuanya berjalan lancar pelaksanaan pengukuhan Paskibraka ini. 

"Ini merupakan suatu kebahagiaan kita semua termasuk pelatih dan panitia yang telah menempa para paskibraka ini yang pada sore hari ini kita kukuhkan. Semoga para paskibraka ini sebagai generasi penerus yang sudah di didik dan mempunyai wawasan kebangsaan serta mengerti dari arti sebuah kemerdekaan. 
Terakhir kita berharap semoga besok para paskibraka yang baru dikukuhkan ini melaksanakan tugasnya besok dengan baik dan lancar," katanya.(adv)

Berita Terkait

Berita Terpopuler