Kanal

Danrem 023/KS: Sesegera Mungkin Berorientasi

Sibolga, Hariantimes.com - Korem 023/Kawal Samudera menggelar acara Korps Raport Pelepasan dan Penerimaan Perwira di Aula GUPALA, Jumat (19/10/2018). 

Acara tersebut langsung dipimpin Danrem 023/KS  Kolonel Inf Mohammad Fadjar.

Hadir dalam acara Korps Raport tersebut antara lain para Dandim jajaran Korem 023/KS, para Kasi Korem 023/KS, para perwira, pewakilan Bintara dan Tamtama, Ketua Persit Korcab Korem 023 dan pengurus dan Ketua Persit Kodim jajaran zkorem 023/KS.
  
Sementara perwira yang dilepas yakni Letkol Arm Azhari selama ini Dandim 0212/TS menjadi Waas Teritorial Kodam I/BB, Letkol Inf TP Lobuan Simbolon selama ini Kasi Ops menjadi Pabandya Renops Staf Operasi Kodam I/BB, Mayor Inf Terima Barus selama ini Pasi Tahwil Korem 023/KS menjadi Pabanda Ren dan Kapten Inf Teuku Husaini selama ini Pasi Ops menjadi Wadan Denintel Kodam I/BB.

Sedangkqn yang diterima di jajaran Korem 023/KS adalah Letkol Inf Syaiful Bahri Damanik sebagai Kasi Ops Korem 023/KS, Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing sebagai Danyon 123/RW. 

Sementara Kapten Inf Aljon  Aritonang, Kapten Inf Tetap Lumbantoruan, Kapten Inf Parluhutan Sihombing dan Lettu Inf Paul TMP Sitorus menjadi perwira di Kodim 0213/Nias.  

Danrem 023/KS Kol Inf Mohammad Fadjar mengatakan, kegiatan tradisi Korps Raport penerimaan dan pelepasan ini merupakan bentuk penghargaan dan penghormatan kepada perwira yang telah selesai masa jabatannya, maupun perwira yang baru masuk. Dengan tujuan, untuk mempererat ikatan tali silaturrahmi, membangun  kebersamaan, kekompakkan sehingga akan terpatri rasa kekeluargaan. 

"Melalui acara tradisi korps   raport penerimaan dan pelepasan perwira Korem 023/Kawal Samudera, diharapkan akan memacu semangat kerja para perwira, dalam mengemban tugas yang telah diamanahkan," ujar Danrem sembari mengucapkan  terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada perwira yang sudah pindah satuan atas  dedikasi, loyalitas dan pengabdiannya selama melaksanakan tugas di satuan dan jajaran Korem 023/KS. Semoga pengalaman tugas selama ini, dapat bermanfaat dalam mengemban tugas dan karier selanjutnya. 

"Sukses selalu menyertai para perwira. Selamat bertugas di tempat dan jabatan yang baru. Selanjutnya saya ucapkan selamat datang kepada para perwira     yang akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab di jajaran Korem 023/KS. Sesegera mungkin berorientasi dan penyesuaian diri terhadap satuan, lingkungan dan kondisi budaya masyarakat di wilayah ini, kenali satuan dan anak buah, laksanakan tugas dan tanggung jawab dengan penuh motivasi, sesuai dengan tuntutan tugas yang dihadapi,” pesan Kolonel Muhammad Fadjar.(*/ron)

Berita Terkait

Berita Terpopuler