Pekanbaru, Hariantimes.Com - Serah terima jabatan (Sertijab) Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD kota Pekanbaru, dari Dasrizal ke Alek Kurniawan, di ruang paripurna DPRD Pekanbaru berjalan sukses dan lancar, Jumat (10/08/2018).
Dalam sambutannya, Plt Sekwan yang lama Dasrizal menyampaikan, saat ini dirinya ditugaskan sebagai Sekretaris Badan Pendapatan Daerah Kota Pekanbaru.
Jadi seluruh persoalan yang masih berkaitan dengan dirinya seperti SPPD dan reses yang belum selesai, dirinya siap untuk datang ke DPRD guna tandatangan ataupun pegawai sekretariat nantinya ke Bappeda Pekanbaru menemui dirinya.
"Siap saya selesaikan, agar tak jadi beban bagi saya. Sehingga saya fokus di tempat baru. Kepada Plt Sekwan yang baru, agar semakin baik lagi, terlebih sebentar lagi anggota dewan jarang aktif di kantor, karena mencalonkan untuk Pileg 2019. Mungkin ada seribu hari dan juga lebih dari seribu kesalahan, sehingga dalam kesempatan ini saya mohon maaf kepada semuanya yang berada dii Sekretariat DPRD Kota Pekanbaru," ujar Dasrizal.
Sementara itu, Plt Sekwan yang baru Alek Kurniawan mengaku kikuk saat masuk ke lembaga Sekretariat DPRD Pekanbaru. Karena dirinya merasa para Kabag, Kasubbag dan pegawai merupakan senior dan mentor. Terlebih, Dasrizal dianggapnya sebagai senior.
"Harus banyak belajar sama beliau. Disini Kabagnya senior saya, mentor-mentor saya, agak kikuk saya jadinya. Kabag Persidangan Ustadz Rizal, Kabag Protokol dan Publikasi pak Yunan, ini senior saya semua," paparnya.
Dengan ditempatkannya di Sekretariat DPRD Pekanbaru, Alek berjanji akan memaksimalkan tugas pelayanan. Meneruskan apa yang sudah diperbuat Sekwan lama.
"Pak Sekwan katakan tadi lebih enak di sini. Saya di BPKAD koordinasinya antar lini, di sini melayani anggota dewan terhormat. Koordinasi keluar kita tetap lakukan sesuai tupoksi yang ada di tugas kita. Kepada Kabag, Kasubbag, karyawan/i apa yang telah baik dilakukan kita lanjutkan, kita teruskan, yang kurang kita benahi bersama, tak bisa sendiri memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan tuppoksi. Tetap kompak, kerjasama, saling menghargai," pungkasnya.(*/ron)
Berita Terkait
-
Safari Ramadhan di Raudhatul Jannah, Agung Nugroho: Kami Hadir Ingin Memenuhi Aspirasi Jamaah dan Pengurus…
-
Tinjau Pelaksanaan PCA di SMPN 22 Pekanbaru, Walikota Agung Nugroho Bernostalgia…
-
Tinjau Banjir di Rumbai, Walikota Pekanbaru Agung Nugroho Serahkan Bantuan dan Sahur Bersama Warga…
-
Satgas Pengamanan Aset Kota Pekanbaru Bongkar Satu Unit Bando Reklame di Jalan Riau…
-
Tangani Banjir, Pemko Pekanbaru Bentuk Satgas Lancang Kuning…
-
Pemko Pekanbaru Pusatkan Posko Utama Penanganan Banjir dan Dapur Umum di Halaman MPP…
Berita Terpopuler
-
Afni: Kami Menolak Segala Bentuk Perubahan Data di Luar Surat 445 yang Diajukan ke MK…
-
BPPA Pilih Sembilan Anggota Dewan Pers Periode 2025-2028…
-
Luncurkan AQUVIVA, WINGS Food Ajak Masyarakat Sehat Jangka Panjang…
-
Ilham Yasir: Surat Balasan RSUD Telat…
-
Jhony Mundung: Dr Afni Anomali Politik Rakyat vs Kekuasaan…
-
Percuma Memenangkan Alfedri…
-
Lantik Pejabat Administrator di Lingkungan Kanwil Ditjenim Riau, Agung Prianto: Kami Tunggu Gebrakan Inovasi…
-
Almaz Fried Chicken & Pungutan Liar : ?Urus Sertifikasi Halal Itu Mudah, Jangan Sampai Tertipu!…
-
Tarif Parkir Sudah Turun, Markarius: Kita Minta Dishub Supaya Segera Diberlakukan…