Kanal

Bupati Pelalawan Serahkan 88 Karung Beras ke Masyarakat ODP dan PDP di Langgam

Pelalawan, Hariantimes.com - Bupati Pelalawan HM Harris menyerahkan bantuan beras sebanyak 88 karung ukuran 10 kg ke masyarakat Langgam yang terdampak covid-19, Selasa (12/05/2020).

Bantuan beras ini untuk meringankan beban hidup masyarakat yang dinyatakan sebagai Orang Dalam Pengawasan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). 

"Hari ini kita serahkan 880 kg beras buat masyarakat Langgam. Nantinya seluruh Kecamatan di Pelalawan yang ada ODP dan PDP akan dibantu," ucap Bupati seraya juga mengharapakan masyarakat Pelalawan untuk terus hidup sehat dan bersih serta menjaga jarak (sosial distancing) sesuai dengan protokol kesehatan.

"Tetap lah belajar, bekerja dan beribadah di rumah saja. Karena sampai saat ini kita tidak tahu kapan virus ini akan berlalu," ujar Harris.
   
Soal mengapa Pelalawan belum menetapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Harris mengatakan, walaupun belum PSBB tetapi masyarakat Pelalawan sudah menerapkan aturan aturan yang ada di PSBB seperti belajar, bekerja dan beribadah di rumah saja, menghindari keramaian, tidak keluar rumah serta di berbagai desa mereka telah membuat lockdown bagi masyarakat pendatang yang akan memasuki desa mereka seperti cuci tangan, mengukur suhu tubuh serta isolasi selama 14 hari bagi tamu yang akan masuk desa mereka.

"Masyarakat Pelalawan sudah menerapkan langkah langkah yang ada dalam aturan PSBB. Jadi kalaupun Pemprov Riau memutuskan Pelalawan masuk PSBB kita akan patuhi dan jalankan," jelas Bupati 2 periode ini.(*)

Penulis: Tengku Arzan

Berita Terkait

Berita Terpopuler