Pekanbaru, Hariantimes.com - Lahan kosong yang ada di sekitar rumah atau lahan yang tidak terolah dengan baik agar dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk menanam tanaman pangan dan sayur sayuran.
Pemanfaatan lahan dengan baik ini sesuai arahan Presiden Jokowi kepada Kepala Daerah se Indonesia agar memperhatikan ketahanan pangan di setiap daerah masing-masing.
"Manfaatkanlah lahan yang ada, manfaatkan secara maksimal," ajak Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar saat kegiatan gerak tanam di Desa Kualu Kecamatan Tambang Kampar, Rabu (06/05/2020).
Dalam hal pemanfaatan lahan tersebut, kata Gubri, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau juga telah melakukan koordinasi dengan para Forum Komunikasi Perangkat Daerah (Forkopimda) serta Kepala Daerah se Riau. Untuk itu, instruksi ini agar dapat dijalankan dengan baik sehingga mengantisipasi terjadinya kekurangan pangan di Riau.
"Kami ingin mengajak dalam momen ini untuk sama-sama bercocok tanam di lahan yang ada," ujar Gubri seraya menyampaikan, Pemprov Riau juga membuka kesempatan bagi masyarakat atau kelompok tani yang ingin bekerjasama dalam mengolah lahan kosong milik Pemprov agar dapat berkoordinasi dengan dinas terkait.
"Kalau ingin bercocok tanam tinggal diakomodir saja, silahkan hubungi dinas kita. Semoga dengan adanya gerakan ini mampu mengatasi kelangkaan pangan dan kekurangan di Riau," cakap Gubri.
Bantu Sembako ke Petani
Dikesempatan itu, Pemprov Riau memberikan bantuan berupa sembako kepada para petani Desa Kualu Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar. Tidak hanya sembako, Pemprov Riau juga memberikan bantuan benih jagung, stek ubi dan benih padi yang diserahkan langsung Gubri.
Penyerahan bantuan tersebut dalam rangka gerak tenam penyediaan pangan daerah serta untuk meringankan beban masyarakat akibat pandemi COVID19.
"Semoga bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan," harap Gubri sembari juga menyebutkan, meskipun jumlahnya tidak seberapa, namun ia berharap dapat sedikit membantu masyarakat yang tengah membutuhkan.
"Saya mengajak masyarakat untuk tidak pernah lupa mendoakan pandemi ini segera berakhir dan Riau kembali seperti sedia kala. Mari sama-sama berdoa semoga segera berakhir," ajak Gubri.(*)