Kanal

Direkom PKB, Cak Mus : Asalkan Mursini - Indra Putra Bisa Penuhi Beberapa Point

Teluk Kuantan, HarianTimes.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berikan rekomendasi bersyarat untuk pasangan Mursini - Indra Putra sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kuantan Singingi pada Pilkada 2020 mendatang.

Hal itu dibenarkan oleh Ketua DPC PKB Kuansing, H Musliadi saat dikonfirmasi HarianTimes.com pada Jumat (17/1/2020) kemarin via sellulernya.

Sejauh ini, kata pria yang akrab disapa Cak Mus itu, pasangan Mursini dan Indra Putra memang didukung bersyarat. Hal itu sesuai dengan surat hasil rapat konsolidasi DPC PKB Kuansing terkait point-point yang akan dijalankan oleh Indra Putra terkait keinginannya, yang ingin maju sebagai calon wakil bupati dari PKB. "Ya kalau dia ingin berpasangan dengan Mursini, tentu ada point point yang harus disepakati dengan Partai PKB ditingkat DPC, diantaranya memastikan Indra Putra bisa meyakinkan partai dan lain untuk dapat dijadikan pengusung, jelas Cak Mus. "Dan begitu juga dengan Mursini, harus dapat dukungan dan rekomendasi dari PPP," tegasnya.

Menurut Musliadi, selagi point-point yang disampaikan kepada mereka bisa dipenuhi nantinya, tentu PKB siap mendorong ke DPP PKB pusat agar mereka (Mursini - Indra Putra) diberi restu dan direkomendasikan oleh DPP PKB untuk ditetapkan sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati dari PKB, kata Musliadi.

"Jadi, memang itu kita serahkan ke Pak Indra Putra, kita berikan juga kepada Pak Mursini. Karena, Indra Putra ini saat diwawancara di Desk Pilkada DPW PKB beberapa waktu yang lalu sudah menyatakan berpasangan dengan Mursini," jelas politikus PKB Kuansing itu.

"Jadi itu isi point point yang disampaikan kepada mereka (Mursini - Indra Putra) agar bisa menyiapkan langkah politik dengan partai pengusung lainnya," tegas mantan Ketua Komisi A DPRD Kuansing.

Dijelaskan Musliadi, pada kegiatan yang dipimpin oleh Sekretaris Wilayah atau Sekwil PKB Riau, Ade Agus Hartanto yang dilaksanakan di Hotel Ratu Mayang Garden Pekanbaru pada Kamis malam (16/1/2020) itu, memberikan waktu kepada Mursini dan Indra Putra sampai akhir Februari 2020 mendatang.

"Kita tidak bisa berandai andai, kan Pak Mursini dan Indra Putra nya serius ingin maju tentu mereka memenuhi apa yang menjadi keinginan PKB dan saya yakin mereka berdua bisa memenuhi itu, apa lagi Pak Mursini ini kan Ketua DPW PPP Riau," tutur Cak Mus.

Sementara itu, Indra Putra yang dihubungi HarianTimes.com via sellulernya terkait apakah sudah final Mursini dan Indra Putra berpasangan pada Pilkada Kuansing 2020 mendatang, ia hanya menjawab singkat, "Insya Allah," ucapnya. ***

Editor/Penulis : Hendra Riko Purnomo

Berita Terkait

Berita Terpopuler