Kanal

Hampir Sepuluh Ribuan KK Terdampak Bencana Banjir di Kuansing

Teluk Kuantan, HarianTimes.com - Sebanyak hampir sepuluh ribuan Kepala Keluarga (KK) terdampak bencana banjir di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

Hal itu disampaikan oleh Plt Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DSPMD), Napisman didampingi Kepala Bidang Jaminan Sosial, Irhandi kepada HarianTimes.com pada Kamis pagi (12/12/2019) di Teluk Kuantan.

"Iya, berdasarkan data terkini dengan kondisi saat ini. Dimana setiap wilayah berbeda kondisinya, ada yang surut dan ada yang tambah tinggi atau dalam airnya. Saat ini sebanyak 9.218 KK masih terdampak banjir, dan data ini bisa berubah kapan saja, sebab data kita up date terus sesuai perkembangan dilapangan," jelas Napisman.

Menurut Napisman, Pemda Kuansing sudah mulai menyalurkan bantuan secara bertahap di sejumlah kecamatan yang terdampak banjir di Kabupaten Kuansing. "Pak Bupati sudah menyerahkan langsung bantuan tersebut secara simbolis di beberapa kecamatan sejak Selasa kemarin (10/12/2019)," jelas Napis, begitu sapaan sehari-harinya.

Napisman mengatakan, hal itu dilakukan sambil menunggu kedatangan bantuan dari pihak Pemprov Riau melalui Dinas Sosial Provinsi Riau.

"Insya Allah, berdasarkan koordinasi yang dilakukan, dengan ketersediaan stok di Dinas Sosial Provinsi Riau saat ini, mereka menjanjikan bantuan itu akan tiba dalam kurang lebih 2 hari mendatang," sebut Napis.

Untuk sementara, lanjut Napis, bantuan dari pihak Pemda Kuansing yang diserahkan langsung oleh Bupati Mursini sudah dibagikan secara simbolis ke beberapa kecamatan yang terdampak bencana banjir.

"Sebagian sudah di bagikan Pak Bupati, yang sudah di Kecamatan Pangean, Kuantan Tengah, Gunung Toar. Besok (Kamis, 12/12/2019) akan dilanjutkan di Kecamatan Benai dan Senyajo Raya," jelas Plt Kadis SPMD Kuansing itu.

Sedangkan untuk wilayah atau kecamatan lainnya, kata Napisman, juga akan segera diserahkan secepatnya. "Setelah Benai dan Sentajo Raya, insya Allah penyerahan bantuan banjir akan dilakukan ke daerah bagian hilir Kuansing. Seperti Kecamatan Cerenti, Inuman, Kuantan Hilir, dan Kuantan Hilir Seberang nantinya," kata Napis.

"Kepada seluruh masyarakat diharapkan untuk tetap waspada dengan bencana banjir ini, kapan saja kondisi bisa berubah. Hari ini ketinggian air masih terus bertambah, bersabar dan bantuan secepatnya akan disalurkan," tutup Napis. ***

Editor/Penulis : Hendra Riko Purnomo

Berita Terkait

Berita Terpopuler