Siak, HarianTimes.com - Dalam rangka meningkatkan silaturahmi antar sesama perkumpulan bulutangkis, Sabtu (27/07/2019) kemarin sebanyak 20 anggota PB Idilla Siberakun berkunjung ke PB Cendrawasih Kabupaten Siak, Provinsi Riau.
Ketua PB Idilla Siberakun, Yendra didampingi Sekretaris nya, Haryanto berujar kepada awak media Minggu (28/07/2019), menyebutkan kunjungan ini merupakan ajang silaturahmi dan ujicoba sesama atlet bulutangkis veteran," ujar Yendra.
"Selain 20 anggota yang ambil bagian, Kasi PMD Kantor Camat Benai Paimun Hendro SP, Lurah Benai Andi dan Staf Kantor Camat Benai Enardi juga ikut ambil bagian," ulas Yendra.
"Kami berterima kasih pada PB Cendrawasih Siak, yang sudah menerima kehadiran kami dengan sangat bersahaja," kata Yendra.
Bahkan saat digelar laga ujicoba, terlihat aroma sportifitas dan kekeluargaan diantara pemain yang ambil bagian. "Tidak menang atau kalah yang jadi sasaran utama kami, tapi silaturahmi dan kekeluargaan yang utama," pungkas Yendra.
Sementara Ketua PB Cendrawasih Siak, Anto yang juga Ketua PBSI Siak menyambut baik kehadiran PB Idilla Siberakun Kuansing. "Kami bangga rekan rekan dari PB Idilla Siberakun Kuansing menyambangi kami di Siak ini," ucapnya.
"Mudah mudahan PB Cendrawasih Siak, akan membalas kunjungan muhibah ini beberapa waktu ke depan," tandas Anto. (hrp)