Kanal

BRG Tunjuk Siak Pilot Uji Penanaman Komoditi Ramah Gambut

Siak, Hariantimes.com - Badan Restorasi Gambut (BRG) melakukan pertemuan penyiapan pilot uji penanaman komoditi ramah gambut program TORA di Kabupaten Siak. 

Dalam pertemuan itu, Bupati Siak Drs H Alfedri MSi mengatakan, tahun 2018  lalu di Kabupaten Siak telah dibagikan sekitar 2.700 Sertifikat Hak Milik (SHM) yang berasal dari program TORA. Sertifikat ini didistribusikan kepada 4.000 penerima dengan luas masing-masing bidang 0,8 yang terletak di 9 kampung pada 3 kecamatan, yaitu Kecamatan Mempura, Pusako dan Sei Apit.

"Dari 4.000 hektare (ha) lokasi TORA ini, hampir seluruhnya merupakan lahan gambut dan 2.100 ha diantaranya berada pada areal lahan gambut yang masuk ke dalam target restorasi BRG," jelas Alfedri.

Untuk lahan gambut di Siak, tambahnya, sesuai dengan hasil dari penelitian BRG bahwa lahan gambut di Siak lebih cenderung ke gambut dalam, yakni sekitar 89 persen.

"Saya mengucapkan terimakasih karena telah menjadikan Siak sebagai Pilot Uji Penanaman Komoditi Ramah Gambut Program TORA, yang akan digabungkan dengan pembudidayaan perikanan," ucap Bupati.

Alfedri juga berharap, semoga kegiatan uji coba penanaman ini berjalan dengan baik dan bisa berkembang di lahan gambut Siak. Sehingga akan meningkatkan ekonomi masyarakat. 

Sementara itu, Kepala BRG RI Nazir Foead mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk pembudidayaan dan ekosistem Tanah tora yang ada di lahan gambut.

"Setelah selesai diteliti, kini giliran pelaksanaan uji penanaman komoditi ramah gambut program TORA, yang dilaksanakan di Kabupaten Siak," sebut Nazir.

Kemudian, sambungnya, jenis komoditi pilihan ramah gambut yang akan coba ditanam dilahan gambut yakni untuk Pertanian seperti nenas, pagi, jagung, dan ubi kayu. Untuk perkebunan seperti pinang, aren, kopi liberica, dan sagu. Untuk kehutanan seperti selumar, belangeran, jelutung, buntangur, geronggang, dan mahang. Untuk perikanan seperti, betok/papuyu, gabus/harun, gurami/kaloi, keli/lele, sepat siam, tembakang dan tapah. 

Kunjungan kerja Kepala Badan Restorasi Gambut RI ke Siak, juga dihadiri oleh Wakil Gubernur Provinsi Riau Edi Natar Nasution, yang disambut langsung oleh Bupati Siak Alfedri di ruang rapat Sri Indrapura Kantor Bupati Siak, Selasa (09/07/2019).(*/ron)

Berita Terkait

Berita Terpopuler