Pekanbaru, Hariantimes.com - Sebanyak 2.800 personil gabungan TNI-Polri, Dinas Perhubungan dan anggota Pramuka dikerahkan untuk pengamanan operasi Ketupat Muara Takus 2019.
Seluruh personil itu akan dibagi di 15 Pos Pelayanan dan dua Pos Terpadu. Dan Operasi Ketupat tersebut digelar mulai 29 Mei dan akan berlangsung hingga 10 Juni 2019 mendatang.
"Sekitar 2.800 personil dari Polri, TNI, Perhubungan, Kesehatan dan satuan-satuan terlibat. Selain itu kita juga melibatkan adek-adek dari Pramuka, semua terlibat," ucap Kapolda Riau, Irjen Widodo Eko Prihastopo usai melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Muara Takus 2019 di Halaman Kantor Gubernur Riau, baru-baru ini.
Â
Apel Gelar pasukan Operasi Ketupat Muara Takus 2019 dilaksanakan di halaman Kantor Gubernur Riau itu dihadiri Wakil Gubernur Riau, Danrem 031/Wirabima, Danlanud Roesmin Nurjadin dan Forkopimnda Riau lainnya.
Â
Jendral bintang dua tersebut juga mejelaskan, jumlah ini lebih sedikit dibandingkan dengan yang sebelumnya karena setelah melakukan mapping oleh jajarannya jumlah tersebut dianggap cukup dan efisien.
Â
"Bedanya itu pelayanan itu melayani masyarakat yang sedang merayakan Idul Fitri, sedangkan terpadu kita bersama dengan unsur terkait melaksanakan kegiatan. Biasanya terpadu itu di perkotaan seperti di Dumai dan Pekanbaru. Kegiatan operasi ini bersifat kemanusiaan. Artinya kita lebih bersifat melayani ketimbang penegakkan hukum. Namun jika ada pelanggaran tetap kita tindak," ujarnya.
Â
Selain di pos, pihaknya juga menempatkan beberapa petugas Brimob di tempat-tempat keramaian. Seperti di pusat perbelanjaan, pelabuhan, bandara, dan jalanan yang dianggap rawan kejahatan.
Â
"Bahkan di beberapa titik jalur lintas kita juga tempatkan Brimob. Tapi secara keseluruhan keamanan di Riau lebih baik dari beberapa daerah lain," katanya.(*/ron)
Berita Terkait
-
Ratusan Pegawai PPPK dan CPNS Demo Tolak Penundaan Pengangkatan di DPRD Riau…
-
Tidak Adanya Kepedulian Terhadap Banjir, Dua Mahasiswa Pelalawan Sampaikan Kekecewaan ke Gubri…
-
Langkah Afni Ajukan Hak Jawab Berita Fitnah, Raja Isyam: Pihak Merasa Dirugikan Bisa Melaporkannya ke Dewan Pers…
-
Sebagian Besar Data dan Informasi OPD Pemprov Riau Amburadul…
-
Irjen Pol M Iqbal: Proyek Ini akan Dilakukan Secara Berkelanjutan…
-
Lantik Delapan Pejabat Administrator Kemenag Riau, Muliardi: Perkuat Integritas, Hindari Cerita yang Tidak Berarti…
Berita Terpopuler
-
Afni: Kami Menolak Segala Bentuk Perubahan Data di Luar Surat 445 yang Diajukan ke MK…
-
BPPA Pilih Sembilan Anggota Dewan Pers Periode 2025-2028…
-
PSU Pilkada Siak Abdul Wahid Instruksikan Seluruh Jajaran PKB Menangkan Afni-Syamsurizal…
-
Luncurkan AQUVIVA, WINGS Food Ajak Masyarakat Sehat Jangka Panjang…
-
Ilham Yasir: Surat Balasan RSUD Telat…
-
Jhony Mundung: Dr Afni Anomali Politik Rakyat vs Kekuasaan…
-
Percuma Memenangkan Alfedri…
-
Dosen dan Mahasiswa Agribisnis Faperta UIR Latih UMKM se Binawidya Tingkatkan Skill Manajemen, IPTEK dan Keuangan UMKM…
-
Lantik Pejabat Administrator di Lingkungan Kanwil Ditjenim Riau, Agung Prianto: Kami Tunggu Gebrakan Inovasi…