Banten, Hariantimes.com - Sebanyak 55 calon anggota Polri tahun 2019 menjalani Pembinaan dan Latihan Kesamaptaan Jasmani di Halaman Polres Lebak. Sabtu (12/01/2019).
55 calon anggota Polri ini terdiri dari 43 laki-laki dan 12 perempuan.
Kapolres Lebak AKBP Dani Arianto, SIk MH melalui Kabag Sumda Kompol M Salim SH mengatakan, giat pembinaan dan pelatihan ini dilaksanakan Polda Banten bersama Polres Lebak. Tujuannya untuk memberikan gambaran tentang tes-tes yang harus dijalani untuk menjadi anggota Polri tahun 2019. Selain Kesamaptaan Jasmani, para peserta sebelumnya juga sudah mengikuti pelatihan psikologi, Pemeriksaan Kesehatan dan Pemeriksaan administrasi.
“Dalam tes kesamaptaan jasmani, peserta dilatih lari 12 menit, pull up, push up, sit up dan shuttle run.Sebelum melaksanakan Pelatihan para peserta menjalani pemeriksaan kesehatan dan dilakukan pemanasan terlebih dahulu,†katanya.
Salim menambahkan, untuk terus dan tekun melakukan latihan, seperti apa yang pihak Polres Lebak ajarkan.
“Kami berharap, kegiatan ini dapat menambah semangat serta kegigihan mereka untuk mengikuti penerimaan Calon Anggota Polri. Barang siapa yang bersungguh-sungguh, maka ia akan berhasil,†harapnya.(*/ron)