TELUK KUANTAN, HarianTimes.com — Ngiang Kuantan Cahayo Nagori PT Pesat Servis Industri dari Desa Kampung Baru Kecamatan Gunung Toar optimis dalam berpartisipasi di gelanggang pertarungan Tepian Narosa Teluk Kuantan pada Festival Pacu Jalur Tradisional Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) tahun 2022.

Dimana nama besar yang pernah disandang oleh Ngiang Kuantan Cahayo Nagori yang sebelum terjadinya wabah Covid-19, yang kini disponsori oleh PT Pesat Servis Industri itu menjadi modal utama dalam laga tahun perdana setelah 2 tahun tidak dilaksanakannya pacu jalur di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.
Ngiang Kuantan Cahayo Nagori PT Pesat Servis Industri adalah jalur yang pernah menjelajah ke sejumlah tepian dan mampu meraih gelar Sang Jawara dihampir semua tepian, seperti halnya di Tepian Rajo Kecamatan Pangean, Tepian Teluk Bayur Kecamatan Gunung Toar, Tepian Lubuok Sobae Baserah, dan tepian lainnya.

Hendri M, yang merupakan Managing Direktur PT Pesat Servis Industri kepada HarianTimes.com menyampaikan, Sabtu (20/08/2022) di Teluk Kuantan, bahwa pihaknya sangat berharap agar jalur Ngiang Kuantan Cahayo Nagori PT Pesat Servis Industri yang sudah melegenda ini mampu kembali mengukir sejarah sebagai Sang Jawara kedepannya.
“Mudah mudahan prestasi gemilang yang pernah diukir Ngiang Kuantan Cahayo Nagori ini bisa terulang kembali, sehingga mampu mengharumkan nama baik Kabupaten Kuantan Singingi nantinya, dimana pacu jalur di Tepian Narosa Teluk Kuantan ini merupakan suatu ajang terbesar di kabupaten yang berjuluk Kota Jalur, dan diikuti oleh sejumlah kabupaten tetangga bahkan negara di Asia, insya Allah dengan kekompakan hal itu bisa terwujud kembali,” ujar Hendri.

Ia yakin dan percaya para atlit atau anak pacuan Ngiang Kuantan Cahayo Nagori PT Pesat Servis Industri mampu memberikan yang terbaik dan menjunjung sportifitas yang tinggi dalam bertanding.
“Kalah dan menang dalam suatu perlombaan itu adalah hal yang biasa, namun demikian kita yakin usaha tidak akan mengecewakan bila mana suatu usaha itu disertai dengan keyakinan, doa dan kekompakan,” ucap Hendri.
“Untuk itu, kita harapkan kepada seluruh masyarakat terutama anak pacuan jalur Ngiang Kuantan Cayaho Nagori PT Pesat Servis Industri Desa Kampung Baru Gunung Toar agar senantiasa menjunjung tinggi sportifitas dan berdoalah kepada Allah SWT agar kemenangan dan keberhasilan menyertai kita nantinya,” tandas Hendri.*