Kanal

Khawatir Timbulkan Kecelakaan, Serka Syakarni Timbun Jalan Berlobang

Pangean, HarianTimes.com - Dikhawatirkan akan terjadinya kecelakaan lalu lintas terhadap para pengguna jalan yang melintas diruas jalan yang menghubungkan Desa Pasar Baru dan Desa Pulau Tengah, tepatnya di Desa Koto Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

Serka Syakarni, Personil TNI Ramil 07/ Kuantan Hilir Bung Kuansing Dim 0302 Inhu yang merupakan seorang Babinsa di Desa Koto Pangean tersebut berinisiatif dan bergerak langsung untuk melakukan penimbunan terhadap badan jalan yang mengalami kerusakan berlobang dengan batu.

Dimana hal itu guna untuk menghindari akan terjadinya kecelakaan serta memperlancar arus orang dan barang yang cukup ramai dilalui masyarakat.

"Jalan ini tidak hanya dipergunakan oleh warga se Kecamatan Pangean saja, tapi jalur lintas ini juga sudah menjadi rute alternatif yang dilintasi oleh banyak masyarakat dari daerah lain untuk menuju ibu kota kabupaten," ujar Serka Syakarni kepada HarianTimes.com disela kegiatan, Jumat (22/5/2020) sore.

Sementara itu untuk material yang dipergunakan, Serka Syakarni menghubungi mantan Kades Pulau Tengah Suherman sebagai penyedia jasa batu dan pasir di wilayah tersebut. "Mudah mudahan dengan sudah dilakukan penimbunan ini dapat menghindarkan masyarakat dari terjadinya kecelakaan saat melintasi ruas jalan tersebut," ujar pria yang juga merupakan salah satu ajudan Bupati Kuansing itu seraya mengakhiri. ***

Berita Terkait

Berita Terpopuler