Pekanbaru, Hariantimes.com - Kapolsek Tenayan Raya Kompol HM Hanafi ikut turun menyemprotkan cairan desinfektan di dua lokasi, Selasa (31/03/2020).
Lokasi pertama di Perumahan Graha Hangtuah Permai Jalan Sekapur Sirih RW 06 Kelurahan Bambu kuning dan lokasi kedua di Rusunawa (ex teleju) Jalan Kampung Baru RT 01 RW 09 Kelurahan Bambu Kuning.
Sebelum melakukan penyemprotan cairan desinfektan untuk pencegahan dan memutus mata rantai pandemi Virus Covid-19 di wilayah hukum Polsek Tenayan Raya, diawali dengan apel pagi oleh Kapolsek Tenayan Raya Kompol HM Hanafi di simpang Jalan Sail.
Kegiatan ini dihadiri Camat Tenayan Raya diwakili Kasipem Imam Pratikno, Wakapolsek Tenayan Raya AKP Wenny Hartati SH MH, Kasat Binmas AKP Supriyanto B, Danramil Kapten Antoni, Staf Kecamatan, Lurah Bambu Kuning Samsuri, Ormas Pemuda pancasila, Pokdar kamtibmas, PT Sulung, Puskesmas Tenayan Raya dan Relawan.
KÃ polsek Tenayan Raya Kompol HM Hanafi menyampaikan, kegiatan penyemprotan cairan desinfektan menggunakan 2 unit mobil Patroli Polsek Tenayan Raya, 2 unit mobil Dinas Penyuluhan Binmas, motor Dinas bhabinkamtibmas dan 17 unit alat penyemprot desinfektan.
"Kekuatan personil yang diturunkan terdiri dari 15 orang Anggota Res/intel Polresta, 20 orang Anggota Polsek Tenayan Raya, 5 orang Unit Binmas Polresta, 4 orang Babinsa, 5 orang pegawai kecamatan, 3 orang pegawai kelurahan, 3 orang puskesmas Tenayan Raya, 4 orang Pokdar Kamtibmas, 5 orang Ormas Pemuda Pancasila, 4 orang PT Sulung dan 6 orang Relawan 6," beber Kapolsek.
Lantas apa yang dilakukan? Mantan Kapolsek Pekanbaru Kota ini menyebutkan, yakni melaksanakan penyemprotan di perumahan Graha Hangtuah Permai RW 06, memberikan himbauan kepada warga perumahan Graha Hangtuah Permai agar selalu menjaga kebersihan dan agar tetap berada di rumah untuk memutus rantai Pandemi Covid-19 serta menyampaikan himbauan maklumat Kapolri kepada warga khususnya warga perum Graha Hangtuah Permai
Sebelum melaksanakan kegiatan penyemprotan di Rusunawa, sebut Kompol HM Hanafi, terlebih dahulu dilakukan himbauan dan penyampaian maklumat Kapolri oleh Unit Binmas Polresta memakai mobil penyuluhan binmas. Selanjutnya dilakukan penyemprotan cairan desinfektan di pekarangan dan dinding Rusunawa, juga rumah warga di sekitar Rusunawa tersebut.
"Hasil yang kita harapkan dari kegiatan penyemprotan cairan desinfektan antara lain mencegah penyebaran Virus Corona, mengajak nasyarakat untuk menerapkan Pola Hidup Sehat dengan menjaga kebersihan lingkungannya dan menghindari tempat-tempat umum," harap Kapolsek.(*)
Penulis: Zulmiron